Nasional

Waspada Risiko Penularan Flu Burung, Kenali Gejalanya Yuk

INDOPOSCO.ID – Masyarakat tidak mengkonsumsi unggas dan mamalia yang sakit. Dan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) yang memadai pada saat kontak dengan unggas atau hewan mamalia sakit atau mati mendadak.

Pernyataan tersebut diungkapkan Direktur Surveilans dan Kekarantinaan Kesehatan, Kementerian Kesehatan, Achmad Farchanny Tri Adryanto dalam keterangan, Minggu (23/6/2024).

Hal itu, menurut dia, agar masyarakat terhindar dari penularan penyakit flu burung. Sebab, penularan penyakit flu burung pada manusia dapat melalui kontak langsung dengan unggas atau binatang lain yang sakit atau produk unggas yang sakit karena infeksi H5N1.

“Masyarakat juga harus melaporkan kepada dinas peternakan setempat bila ada kematian unggas atau hewan mamalia secara mendadak dan dalam jumlah yang banyak di lingkungannya,” kata Farchanny.

Ia menyebut, potensi penularan di antaranya di lingkungan, pasar, kandang unggas, halaman, kebun atau peralatan yang tercemar virus tersebut baik yang berasal dari tinja unggas yang terserang flu burung (H5N1).

“Penularan juga dapat melalui makanan, seperti olahan produk unggas, mengkonsumsi produk unggas mentah atau yang tidak dimasak dengan sempurna,” ujar Farchanny.

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button