Nasional

PWI Pusat Bakal Gelar Seminar Pilkada Damai

INDOPOSCO.ID – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat akan menyelenggarakan Seminar Pilkada Damai 2024, bertajuk “Tantangan Menyelenggarakan Pilkada Damai Serentak 2024”.

Seminar akan diselenggarakan di Hall Dewan Pers, Jakarta, pada Rabu, 5 Juni 2024, dengan mengundang partai politik, wali kota, bupati, wartawan, dosen, mahasiswa, dan masyarakat.

Demikian keputusan rapat panitia seminar yang dipimpin Wakil Sekretaris Jenderal PWI Pusat Raja Parlindungan Pane, di kantor PWI Pusat, Gedung Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih Raya, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2024).

Penyelenggaraan kegiatan ini, kata Raja Pane, juga berdasarkan Surat Edaran Kementerian Dalam Negeri Nomor 200.2.1/2222/SJ Tentang Stabilitas Penyelenggaraan Kegiatan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Serentak tahun 2024.

Ketua Panitia Pelaksana Seminar PWI Pusat 2024, M. Sarwani mengatakan, seminar yang akan dibuka oleh Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch. Bangun ini akan menghadirkan Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu yang akan membahas tentang peranan pers mengawal Pemilu yang berkualitas.

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button