• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
indoposco.id
No Result
Lihat Semua
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Nasional

Tyas A. Fatoni Dilantik Jadi Pj Ketua TP PKK Provinsi Papua

Ali Rachman Editor Ali Rachman
Senin, 21 Juli 2025 - 23:13
in Nasional
Tyas

Tyas A. Fatoni (kanan) menandatangani berita acara usai dilantik sebagai oleh Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Papua oleh Ketua Umum TP PKK Tri Tito Karnavian (kiri), di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Senin (14/7/2025). Foto: Kemendagri

Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Ketua Umum Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Tri Tito Karnavian melantik Tyas A. Fatoni sebagai Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Papua. Pelantikan ini berlangsung di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Senin (14/7/2025).

Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Ketua Umum TP PKK Nomor 009/KEP/PKK.PST/VII/2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pj. Ketua TP PKK Provinsi Papua tanggal 3 Juli 2024.

BacaJuga:

Roy Suryo Dinilai Kena Imbas Aturan Lama, Habiburokhman Tegaskan KUHAP Baru Lebih Adil

Jurus Pengenalan Potensi Diri, Siswa Lebih Dekat pada Minat dan Bakat

Kementerian Pariwisata Perkuat Ekosistem Pendukung Pariwisata dalam Program Kerja 2026

“Saya Ketua Umum TP PKK dengan ini resmi melantik Nyonya Tyas A. Fatoni sebagai Pj Ketua TP PKK Provinsi Papua untuk masa bakti sesuai dengan masa jabatan Pj Gubernur Papua,” ucap Tri.

“Saya percaya Ibu sebagai Pj Ketua TP PKK akan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya disertai penuh rasa tanggungjawab sesuai yang dipercayakan untuk meningkatkan peran serta PKK dalam mewujudkan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga,” sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, Tyas A. Fatoni juga dilantik sebagai Pj Ketua Pembina Posyandu Provinsi Papua berdasarkan Surat Keputusan Nomor 007/KEP/POSYANDU.PST/VII/2025 tanggal 11 Juli 2025.

Dalam sambutannya, Tri percaya Tyas bisa menjalankan tugasnya dengan baik. Hal ini dikarenakan Tyas berpengalaman sebagai Pj Ketua TP PKK sebanyak empat kali.

“Pasti pengalaman sudah luar biasa karena selama ini sudah di tempat-tempat yang lebih dikenal tidak ada konflik tapi mungkin di Papua akan menghadapi hal-hal baru bagi Ibu. Tapi saya yakin dengan pengalaman Ibu dan bimbingan dari Pak Pembina Provinsi Papua insya allah ibu akan bisa melaksanakan kegiatan sebaik-baiknya,” kata Tri.

Selain itu, Tri berharap kepada Pj. Ketua TP PKK Provinsi yang sekaligus menjabat sebagai Pj. Ketua Pembina Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) Provinsi agar tidak hanya menjadikan Posyandu sebagai pos pelayanan kesehatan. Namun, juga harus mencakup pelayanan minimal di bidang pendidikan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketenteraman, ketertiban umum, perlindungan masyarakat, dan sosial.

“Karena dengan 6 SPM ini harus banyak kegiatan-kegiatan yang banyak inovasi, kreasi dan ini menyentuh langsung dengan pembangunan yang diperlukan di sana, terutama tentang sanitasi karena ini adalah dasar kesehatan bagi masyarakat di sana,” ungkap Tri.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian juga memberi selamat kepada Pj Ketua TP PKK Provinsi Papua Tyas A. Fatoni yang baru saja dilantik. Tak ketinggalan, dirinya juga berterima kasih kepada Pj Gubernur Papua periode 2024-2025 Ramses Limbong dan Pj Ketua TP PKK Provinsi Papua periode 2024-2025 Kardina Limbong.

“Selamat bertugas bagi pejabat yang baru, saya berterima kasih banyak juga kepada pejabat yang lama. Mari kita dukung pejabat yang baru untuk melakukan tugas yang baik. Selamat bertugas dan doa kita kepada Pak Fatoni dan Ibu untuk bisa bekerja melaksanakan tugas dari negara,” kata Mendagri.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Mendagri Muhammad Tito Karnavian, Pj Gubernur Papua Agus Fatoni, Pj Gubernur Papua periode 2024-2025 Ramses Limbong, Pj Ketua TP PKK Provinsi Papua periode 2024-2025 Kardina Limbong dan pejabat lainnya. (ibs)

Tags: TP PKK PapuaTri Tito KarnavianTyas A. Fatoni
Berita Sebelumnya

KKP Tegaskan PNBP SDA Perikanan Merupakan Mekanisme Keadilan Berusaha

Berita Berikutnya

Manajemen Pertamina Drilling Ingatkan Pentingnya Keselamatan Kerja di Seluruh Lini Operasional

Berita Terkait.

WhatsApp Image 2025-11-18 at 18.18.29
Nasional

Roy Suryo Dinilai Kena Imbas Aturan Lama, Habiburokhman Tegaskan KUHAP Baru Lebih Adil

Selasa, 18 November 2025 - 18:25
WhatsApp Image 2025-11-18 at 18.17.10
Nasional

Jurus Pengenalan Potensi Diri, Siswa Lebih Dekat pada Minat dan Bakat

Selasa, 18 November 2025 - 18:10
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana saat rapat kerja bersama Komisi VII di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Senin (17/11/2025)/istimewa
Nasional

Kementerian Pariwisata Perkuat Ekosistem Pendukung Pariwisata dalam Program Kerja 2026

Selasa, 18 November 2025 - 17:48
WhatsApp Image 2025-11-18 at 17.06.17
Nasional

KKP Diseminasi Dua Inovasi Teknologi untuk Bantu Nelayan dan Pembudidaya Kepiting

Selasa, 18 November 2025 - 17:33
1000063354
Nasional

Densus 88 Tangkap Lima Tersangka Perekrut Anak ke Kelompok Terorisme

Selasa, 18 November 2025 - 17:18
WhatsApp Image 2025-11-18 at 16.54.58
Nasional

Kolaborasi Internasional, Imigrasi Indonesia Bekuk Buronan Kelas Kakap

Selasa, 18 November 2025 - 17:11
Berita Berikutnya
PDSI#43.3

Manajemen Pertamina Drilling Ingatkan Pentingnya Keselamatan Kerja di Seluruh Lini Operasional

BERITA POPULER

  • Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

    Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

    4055 shares
    Share 1622 Tweet 1014
  • Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    2778 shares
    Share 1111 Tweet 695
  • Terpuruk di Liga, Persis Solo Diam-Diam Siapkan Sesuatu yang Mengejutkan

    912 shares
    Share 365 Tweet 228
  • BPN Kabupaten Lebak Berhasil Lampaui Target Penyelesaian PTSL 2025

    790 shares
    Share 316 Tweet 198
  • Main Game Lebih Praktis dan Mudah: Begini Cara Manfaatkan Gemini AI di Galaxy Z Fold7

    751 shares
    Share 300 Tweet 188
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.