• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Nasional

Pelatihan Vokasional Kemenkop UKM Sasar Pelaku UKM Binaan Koperasi Pakuwojo

Folber Siallagan by Folber Siallagan
Senin, 23 Agustus 2021 - 13:16
in Nasional
indoposco

Pelatihan vokasional pelaku UKM oleh Kementerian Koperasi dan UKM. Foto: Kementerian Koperasi dan UKM

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Di masa pandemi banyak pelaku usaha kecil menengah terdampak, tidak sedikit mereka gulung tikar. Untuk meningkatkan kualitas dan produksi, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) memberikan pelatihan vokasional.

Deputi Bidang Usaha Mikro, Kementerian Koperasi dan UKM Hariyanto mengatakan, pelatihan vokasional sangat penting untuk meningkatkan kemampuan dan kapasitas pelaku UKM. Koperasi Pakuwojo Mandiri, menurutnya, memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan seperti kuliner dawet ireng dan kupat tahu.

“Kita melihat UKM dawet ireng ini sangat diminati oleh masyarakat. Ini harus dijaga dengan salah satunya menjaga kualitas dan cita rasanya,” ujar Hariyanto di Jakarta, Senin (23/8/2021)

Untuk menghasilkan cita rasa yang baik, menurut dia, salah satu upaya yang harus dilakukan adalah menyimpan bahan baku dengan baik. Kemudian menyiapkan bahan baku yang khusus digunakan untuk makanan.

“Gunakan bahan makanan yang memang digunakan untuk makanan dan cara penyajian. Ini masalah sepele, tapi harus diperhatikan pelaku UKM,” katanya.

Ketua Koperasi Pakuwojo (Perkumpulan Keluarga Besar Purworejo) Mandiri Zainal Arifin menyambut baik pelatihan vokasional yang diberikan Kementerian Koperasi dan UKM. Sebab, pelaku UKM khususnya makanan khas Purworejo di Jakarta kian menjamur di Bogor, Bekasi, Depok, Banten dan DKI Jakarta.

“Pelatihan ini penting, untuk menjaga cita rasa agar makanan khas Purworejo semakin membumi. Dan berdampaknya langsung para perekonomian pelaku UKM,” katanya.

Ia mengaku, Koperasi Pakuwojo Mandiri telah membina seratus pelaku UKM makanan khas Purworejo di Jakarta dan sekitarnya. Di masa pandemi saat ini, menurut dia sangat berdampak pada perekonomian pelaku UKM.

“Kita berharap dengan pelatihan ini bisa memberi pengetahuan bagaimana mengemas dan memasarkan produk kuliner khas Purworejo Jawa Barat dan Banten serta khususnya di Ibu Kota,” terangnya.

“Kami sangat bangga, kuliner khas Purworejo dawet ireng telah dinyatakan lulus sertifikasi halal dari LPPOM MUI Banten,” imbuhnya.

Lebih jauh dia mengungkapkan, UKM binaan Koperasi Pakuwojo Mandiri bisa bertahan di masa pandemi Covid-19. Dengan terus mengembangkan usaha di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi dan Depok (Jabodetabek).

“Selain pelatihan, pelaku UKM binaan Koperasi Pakuwojo Mandiri akan menerima bantuan permodalan dari Kementerian Koperasi dan UKM. Ini untuk menghidupkan ekonomi kerakyatan,” ungkapnya. (nas)

Tags: kemenkop ukmKemenKopUKMKoperasiPelaku UKMPelatihan Vokasional
Previous Post

MUI Minta Polisi segera Tindak Muhammad Kece

Next Post

Minggu Ini, Kejati Banten Limpahkan Berkas Perkara Kasus Hibah Ponpes

Related Posts

bnn
Nasional

BNN Gandeng Rusia Tingkatkan Profesionalisme Penegakan Hukum Narkotika

Rabu, 12 November 2025 - 07:24
jubir
Nasional

Prabowo Direncanakan Temui Mantan PM Australia Paul Keating di Sydney

Rabu, 12 November 2025 - 04:16
sekjend-asan
Nasional

Sekjen ASEAN Sebut Integrasi Ekonomi Perkuat Kemitraan Dengan Jepang

Rabu, 12 November 2025 - 03:15
kemenhut
Nasional

RI-Malaysia Berhasil Amankan 257 Tanaman Dilindungi di Perbatasan

Rabu, 12 November 2025 - 01:13
densus88
Nasional

Densus 88 : Terduga pelaku Peledakan SMAN 72 Terinspirasi Enam Tokoh

Rabu, 12 November 2025 - 00:12
menterinekraf
Nasional

Menteri Ekraf Dukung Malaysia Islamic Art and Design Perkuat Kolaborasi Lintas Global

Selasa, 11 November 2025 - 22:56
Next Post
indoposco

Minggu Ini, Kejati Banten Limpahkan Berkas Perkara Kasus Hibah Ponpes

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    1651 shares
    Share 660 Tweet 413
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    707 shares
    Share 283 Tweet 177
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    669 shares
    Share 268 Tweet 167
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    656 shares
    Share 262 Tweet 164
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.