Politik

Pakar Nilai Wajar Terkait PDIP Tidak Pilih Anies di Pilkada Jakarta

INDOPOSCO.ID – Guru Besar Ilmu Politik Universitas Andalas Prof. Asrinaldi mengatakan bahwa apa yang dilakukan PDI Perjuangan dengan mengusung kader partainya dalam Pilkada Jakarta, yakni Pramono Anung, bukan Anies Baswedan, merupakan hal yang wajar dan patut ditiru.

“Karena memang tidak semudah itu mencalonkan orang dengan jabatan sebagai gubernur yang menjadi bagian dari proyeksi pemimpin masa depan tanpa harus terikat sebagai kader partai,” kata Prof. Asrinaldi seperti dilansir Antara, Rabu (28/8/2024).

Oleh sebab itu, ia juga menilai wajar bila PDIP sempat berkeinginan menjadikan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut sebagai kader partai sebelum mengusung dan mendaftarkan Sekretaris Kabinet Pramono Anung ke Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta, pada Rabu.

Berita Terkait

“Memerahkan Anies atau menjadikan Anies kader itu satu hal yang harus dipenuhi karena bagaimana pun tentu PDI Perjuangan akan berpikir bahwa pencalonannya ini memang harus ada kaitannya dengan proses kaderisasi. Jadi, tidak menjadi partai yang bisa menerima, dan bisa juga mudah melepaskan kader-kadernya,” ujarnya.

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button