Megapolitan

Pererat Hubungan Diplomatik, Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Menerima Kunjungan Jabatan Penjara Brunei Darussalam

INDOPOSCO.ID – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang menerima kunjungan dari Jabatan Penjara Brunei Darussalam, Selasa (25/6/2024) untuk belajar tentang program pembinaan dan sistem perawatan kesehatan wargabinaan di lapas tersebut.

Kehadiran rombongan Jabatan Penjara Brunei Darussalam dipimpin oleh Pemangku Timbalan Pengarah Penjara Brunei Darussalam, Bahrin bin Mohammad Yassin langsung disambut oleh Kanwil Kemenkumham Banten Dodot Adikoeswanto dan Kalapas Pemuda Kelas II A Tangerang Wahyu Indarto.

Dalam sambutan kegiatan ini, Kepala Kanwil Kemenkumham Banten, Dodot Adikoeswanto mengucapkan selamat datang kepada Jabatan Penjara Brunei, semoga dengan kunjungan ini dapat mempererat hubungan Diplomatik antara Indonesia dengan Brunei Darussalam terkhusus dalam pemenuhan Hak Asasi Manusia.

“Saya berharap melalui kegiatan ini, kacamata dunia dalam melihat sistem pemidanaan penjara di Indonesia atau yang saat ini kita kenal dengan pemasyarakatan dapat tergambarkan dengan sudut pandang yang positif,”ujar Dodot.

“Dan semoga dengan kunjungan ini membuat para Insan Pemasyarakatan menjadi lebih baik dari kemarin dan ke depan Pemasyarakatan harus lebih baik dan maju,” ucapnya.

co dalem

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button