Viral Mobil RI 36 Ternyata Milik Raffi Ahmad, Hendak Jemput untuk Rapat

INDOPOSCO.ID – Identitas pengguna mobil dinas berpelat RI 36 telah terungkap, setelah heboh di media sosial karena pengawalnya bersikap arogan ketika membelah kemacetan di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat. Sosok pejabatnya ialah Utusan Khusus Presiden Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad baru angkat bicara terkait video viral mobil dinas berpelat RI 36 menerobos kemacetan lalu lintas. Ia mengakui mobil viral itu merupakan miliknya yang diterima dari Kementerian Sekretariat Negara RI.
“Saya membenarkan bahwa mobil tersebut adalah mobil saya; Raffi Ahmad,” kata Raffi Ahmad dalam keterangannya, Jakarta, Sabtu (11/1/2025).
Namun, ketika kejadian tersebut dirinya tak berada di dalam mobil. Kendaraan dinas itu justru hendak menjemputnya dalam rangka menjalankan agenda penting.
“Saat itu saya tidak ada di mobil, karena mobil dalam perjalanan menjemput saya. Sebelumnya mengambil beberapa berkas penting, untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke rapat selanjutnya,” ujar suami aktris Nagita Slavina itu.
Ia telah melihat video viral tersebut, diakuinya terjadi adu argumen antara petugas Patwal dengan sopir taksi di jalan raya itu. Hal tersebut menjadi bahan evaluasi, sehingga tak akan terulang di masa mendatang.
“Dalam video tersebut, terlihat personel pengawal mobil dengan plat RI 36 berinteraksi dengan pengemudi taksi alphard. Ke depannya seluruh tim akan lebih berhati-hati dan bijak saat berkendara,” imbuh Raffi Ahmad.
Salah akun media sosial X @bantoro_ sempat mengunggah momen kejadian tersebut. Mulanya mobil dinas berpelat RI 36 tengah di kawan petugas Patwal mencoba membelah kemacetan lalu lintas. Petugas Patwal menggunakan lampu strobo ketika melaju di jalan Sudirman, Jakarta Pusat.
Namun, ada taksi berupaya pindah jalur dan menghalangi laju petugas Patwal. Nampaknya keduanya terlibat adu argumen, petugas itu sambil menunjuk ke arah sopir taksi. Kejadian itu terjadi pada, Rabu (8/1/2025). (dan)