• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Megapolitan

Komunitas Ojol Jakut dan KON Tidak Ikut Demo 17 September, Ini Alasannya

Laurens Dami by Laurens Dami
Kamis, 18 September 2025 - 10:10
in Megapolitan
ojol

Sejumlah driver ojol tergabung dari Asosiasi Pengemudi Ojek Online Gabungan Aksi Roda Dua (Garda) Indonesia menggelar demonstrasi di depan Gedung DPR, Jakarta. Foto: Dokumentasi pribadi

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Demonstrasi pengemudi ojek online (ojol) yang digelar di sejumlah titik Jakarta pada, Rabu (17/9/2025) sepi peminat. Terbukti massa aksi menghadiri unjuk rasa tersebut hanya puluhan orang.

Komunitas Ojol dan Unit Reaksi Cepat (URC) Jakarta Utara maupun Koalisi Ojol Nasional atau KON tidak ikut turun ke jalan dalam demonstrasi bertajuk 179, yang diinisiasi Asosiasi Pengemudi Ojek Online Gabungan Aksi Roda Dua (Garda) Indonesia.

Ketua Koordinator Wilayah Jakarta Utara Mansyur mengatakan, sebanyak 2.000 pengemudi ojol tergabung di komunitasnya telah memutuskan tidak ikut demonstrasi. Namun, mereka tetap mendukung perjuangan sesama pengemudi ojol.

“Koordinator wilayah ojol Jakarta Utara tidak ikut turun aksi. Kalau ada anggota yang turun, itu tanggung jawab pribadi,” kata Mansyur dalam keterangannya, Jakarta, Kamis (18/9/2025).

Sikap serupa datang dari KON. Kepala Divisi Legal KON Rahman menegaskan, pihaknya menolak ikut serta karena menilai agenda aksi sarat kepentingan politik.

“KON tidak ikut turun aksi, karena tuntutan demo ojol kali ini syarat kepentingan politis,” ucap Rahman.

Kendati demikian, KON maupun komunitas ojol Jakarta Utara menegaskan tetap memberikan dukungan moral terhadap perjuangan rekan-rekan pengemudi yang turun ke jalan.

Demonstrasi tetap digelar oleh Gabungan Aksi Roda Dua (Garda) bersama Serikat Pekerja Angkutan Indonesia (SPAI). Mereka bergerak dari Cempaka Mas pagi kemarin, lalu bergeser ke Istana Negara, Kementerian Perhubungan, dan berakhir di DPR sekitar pukul 13.00–14.00 WIB, kemarin.

Demo ojol dinamai 179 karena bertepatan dengan waktu dan hari pelaksanaan mereka menyampaikan aspirasi. Ada enam tuntutan yang diusung yaitu, penurunan potongan aplikator, pengaturan tarif, audit biaya potongan, penghapusan program argo murah, pencopotan Menteri Perhubungan, hingga pengusutan tragedi tewasnya pengemudi ojol Affan Kurniawan pada 28 Agustus 2025. (dan)

Tags: demoKomunitas Ojol JakutKONojol
Previous Post

Ramalan Cuaca di Jakarta, BMKG: Waspadai Potensi Hujan Disertai Petir di Sore Hari

Next Post

Huawei Pura 80 Series Resmi Mendarat di Indonesia, Andalkan Kamera Telefoto Ganda Pertama di Dunia dan Sensor 1 Inci Ultra Besar

Related Posts

18
Megapolitan

Kecelakaan Kembali Terjadi Jalan Layang Pesing Jakbar

Kamis, 13 November 2025 - 01:31
DPRD
Megapolitan

4 Pansus DPRD Jakarta Tuntaskan Rancangan Perda

Rabu, 12 November 2025 - 18:51
rdf
Megapolitan

Bau Busuk RDF Rorotan Bikin Dewan Geram, DLH Dinilai Tak Serius Tangani Masalah

Rabu, 12 November 2025 - 12:34
CUACA
Megapolitan

Jakarta Sejak Pagi Relatif Teduh, Waspadai Potensi Hujan Ringan Siang hingga Malam Hari

Rabu, 12 November 2025 - 09:22
pulau-seribu
Megapolitan

Pemkab Pulau Seribu Bangun Tanggul di Pulau Harapan

Rabu, 12 November 2025 - 06:18
kebakaran
Megapolitan

Kebakaran di Tambora Jakbar Diduga Terjadi Akibat Korsleting Listrik

Selasa, 11 November 2025 - 23:10
Next Post
huawei

Huawei Pura 80 Series Resmi Mendarat di Indonesia, Andalkan Kamera Telefoto Ganda Pertama di Dunia dan Sensor 1 Inci Ultra Besar

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    2609 shares
    Share 1044 Tweet 652
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    710 shares
    Share 284 Tweet 178
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    670 shares
    Share 268 Tweet 168
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    661 shares
    Share 264 Tweet 165
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.