• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Ekonomi

Gandeng Jurnalis Ekonomi Syariah, BCA Syariah Gelar Workshop Literasi Keuangan

Ali Rachman by Ali Rachman
Jumat, 22 November 2024 - 18:37
in Ekonomi
Presiden Direktur BCA Syariah, Yuli Melati Suryaningrum dalam kegiatan BCA Syariah Media Workshop 'Cakap Keuangan Syariah, Hidup Kian Berkah' di Bogor, Jawa Barat, Jumat (22/11/2024). Foto: Dokumen BCA Syariah

Presiden Direktur BCA Syariah, Yuli Melati Suryaningrum dalam kegiatan BCA Syariah Media Workshop 'Cakap Keuangan Syariah, Hidup Kian Berkah' di Bogor, Jawa Barat, Jumat (22/11/2024). Foto: Dokumen BCA Syariah

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) menggandeng perkumpulan wartawan Jurnalis Ekonomi Syariah (JES) mengajak 40 jurnalis nasional untuk berkumpul bersama dalam kegiatan BCA Syariah Media Workshop ‘Cakap Keuangan Syariah, Hidup Kian Berkah’ di Bogor, Jawa Barat pada 22-23 November 2024.

Workshop keuangan syariah merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan BCA Syariah dengan tujuan untuk meningkatkan literasi keuangan syariah bagi para jurnalis. Kegiatan ini sekaligus bagian dari dukungan BCA Syariah terhadap Bulan Inklusi Keuangan 2024 yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Presiden Direktur BCA Syariah, Yuli Melati Suryaningrum mengatakan bahwa BCA Syariah menyadari pentingnya peningkatan literasi dan inklusi keuangan syariah untuk mendorong pangsa pasar dan pemahaman masyarakat terhadap perbankan syariah.

“Sepanjang 2024 kegiatan edukasi keuangan yang kami lakukan telah menjangkau lebih dari 21.000 perserta, terdiri dari pelajar, mahasiswa, wartawan, pelaku UMKM dan masyarakat umum,” ujar Yuli saat membuka BCA Syariah Media Workshop ‘Cakap Keuangan Syariah, Hidup Kian Berkah’ di Bogor, Jumat (22/11/2024).

Lebih lanjut, Yuli berharap agar kedepannya rekan-rekan jurnalis mampu menyampaikan edukasi perbankan syariah ke masyarakat.

“Melalui pelatihan ini, kami berharap dapat meningkatkan kemampuan para wartawan untuk menyampaikan edukasi mengenai perbankan syariah khususnya keunggulan dari produk dan layanannya kepada khalayak luas,” terangnya.

BCA Syariah juga memberikan pemaparan mengenai cara mudah memahami Akad Bank Syariah serta menyampaikan informasi mengenai produk pembiayaan konsumer bank syariah.

“Kami sangat mengapresiasi antusias seluruh rekan-rekan jurnalis di Indonesia yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Dengan mengangkat topik ini, kami berharap masyarakat Indonesia, khususnya generasi muda, semakin memahami bahwa pembiayaan emas iB di BCA Syariah dapat menjadi Solusi untuk memulai langkah investasi,” tambah Yuli.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Infrastruktur Ekosistem Syariah Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) Sutan Emir Hidayat turut menyampaikan perkembangan industri keuangan dan perbankan syariah.

KNEKS, lanjut Emir, menyambut baik kegiatan media workshop BCA Syariah 2024. Ia menjelaskan bahwa literasi keuangan syariah sangat penting dalam pengembangan industri keuangan syariah terutama disaat Indonesia memiliki prospek pengengamban industri syariah yang besar.

Berdasarkan Survei Nasional Literasi dan Inklusi (SNLKI) tahun 2024 menunjukkan indeks literasi keuangan syariah tercatat sebesar 39,11% dan inklusi sebesar 12,88%, data tersebut menunjukkan bahwa pemahaman dan akses masyarakat terhadap produk perbankan syariah masih perlu ditingkatkan.

“Penguatan literasi dan inklusi syariah harus dilakukan melalui upaya kolaboratif dan komprehensif dari seluruh pemangku kepentingan termasuk lembaga keuangan syariah (LKS). Termasuk kepada jurnalis sehingga dapat memperluas informasi mengenai manfaat dan akses keuangan syariah yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” jelas Emir.

Diketahui, BCA Syariah mencanangkan program tahunan Journalist Writing Competition 2024 sebagai bentuk upaya meningkatkan literasi melalui karya tulis jurnalistik di media cetak maupun online.

Kegiatan tersebut diselenggarakan mulai 7 Oktober – 10 November 2024 dengan tema “Emas Pilihan Investasi Aman dan Menguntungkan”. BCA Syariah bersama tim juri telah menyeleksi 100 artikel yang terdaftar dari berbagai media seluruh Indonesia dan mendapatkan 4 pemenang dengan kategori sebagai berikut:
• Kategori Media Online – Hard News: Bagus Kasanjanu, Investortrust.id
• Kategori Media Online – Feature News: Arie Lukihardianti, Republika.co.id
• Kategori Media Cetak – Hard News: Wahyu Kuncoro, Harian Bhirawa
• Kategori Media Cetak – Feature News: Hendri Nova, Harian Singgalang

Tags: BCA Syariahjurnalisjurnalis ekonomi syariahLiterasi Keuangan
Previous Post

Batal Hadiri Pemanggilan, TB Chaeri Wardana Cs akan Dipanggil Ulang

Next Post

Kompolnas Turunkan Tim Investigasi Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumatera Barat

Related Posts

haikal
Ekonomi

BPJPH-Kemenperin Sinergi Perkuat Ekosistem Halal, Pacu Sertifikat Halal sebagai Nilai Tambah Industri

Rabu, 12 November 2025 - 10:30
etp
Ekonomi

Setahun Pemerintahan Prabowo – Gibran, ETP Forum: Transisi Energi Masih Jalan di Tempat

Rabu, 12 November 2025 - 10:10
mr-diy
Ekonomi

MR D.I.Y. Raih Penghargaan FMCG di ASEAN Business Awards, Berkat Produk Berkualitas yang Terjangkau

Selasa, 11 November 2025 - 21:22
bri 1
Ekonomi

Pembiayaan KUR BRI Dorong Kenaikan Omzet UMKM hingga Double Digit

Selasa, 11 November 2025 - 20:48
riau
Ekonomi

UMKM Riau HomLiv Raih Juara Pertama di Final “Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas”

Selasa, 11 November 2025 - 17:55
pangan
Ekonomi

Generasi Muda, Energi Baru untuk Kemandirian Pangan Indonesia

Selasa, 11 November 2025 - 17:47
Next Post
ida

Kompolnas Turunkan Tim Investigasi Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumatera Barat

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    1802 shares
    Share 721 Tweet 451
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    707 shares
    Share 283 Tweet 177
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    669 shares
    Share 268 Tweet 167
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    656 shares
    Share 262 Tweet 164
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.