Gilas Spezia 4-2, Napoli Jumpa Atalanta di Semifinal Coppa Italia

INDOPOSCO.ID – Napoli sukses melaju ke Semifinal Coppa Italia setelah berhasil mengandaskan Spezia 4-2 di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, Jumat (29/1/2021) dini hari. Tuan rumah meraih kemenangan lewat gol-gol yang dicetak Kalidou Koulibaly, Hirving Lozano menit ke-20, Matteo Politano menit ke-30, dan Eljif Elmas di menit ke-40.
Sayang kemudian pada babak kedua pasukan Gennaro Gattuso ini mengendurkan tekanan dan berhasil dimanfaatkan Spezia dengan mencetak dua gol balasan melalui Emmanuel Gyasi pada menit ke-71 dan Gennaro Acampora pada menit ke-73. Namun, upaya Spezia mengejar gol penyama di sisa waktu tak membuahkan hasil.
Maka otomatis mengantarkan Napoli ke babak semfinal dan mereka akan berhadapan dengan Atalanta. Sedangkan partai semifinal lainnya akan mempertemukan Inter Milan dan Juventus.
Usai pertandingan, Matteo Politano yang menjadi pencetak gol ketiga bagi Napoli menyatakan puas dengan hasil yang dicapai timnya.
“Kami senang telah mencapai kualifikasi, kami harus terus seperti ini. Kami memanfaatkan peluang dan kami pandai menutup pertandingan. Namun di babak kedua kami sedikit turun. Mungkin kami harus mengelola keunggulan dengan lebih baik, tetapi penting untuk melewati babak tersebut dan mendapatkan akses ke semifinal,” kata Politano dalam laman resmi klubnya. (wib)