Nusantara

Ribuan Warga Lebak Selatan Sambut Kedatangan Bacagub Andra Soni

INDOPOSCO.ID – Bakal calon Gubernur (Bacagub) Banten Andra Soni disambut oleh ribuan warga Lebak Selatan, saat ketua DPRD Provinsi Banten itu berkunjung ke daerah tersebut baru-baru ini.

Para warga berharap, kader Prabowo Subianto, presiden terpilih Republik Indonesia itu memperjuangkan wilayah Lebak Selatan menjadi DOB (Daerah Otonomi Baru) lepas dari Kabupaten induk, yakni Kabupaten Lebak.

“Kami berharap Bapak Andra Soni setelah nanti jadi gubernur Banten agar memperjuangkan wilayah Lebak Selatan bisa menjadi daerah otonomi baru lepas dari Kabupaten Lebak, karena letak geografis antara Lebak Selatan dengan Ibu Kota Lebak,yaitu Rangkasbitung mencapai ratusan kilometer. Sehingga daerah ini sulit untuk berkembang,” ujar Malik, seorang warga Kampung Sukamulya, Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping.

Hal senada dikatakan Rusdana, warga Kecamatan Panggarangan yang meminta Andra Soni ikut berjuang bersama warga Lebak Selatan yang selama ini selalu menjadi ‘anak tiri’ agar Kabupaten Cilangkahan dapat terealisiasi saat Andra Soni nanti menjadi gubernur Banten.

“Kami sangat optimistis Pak Andra Soni kader Bapak Prabowo yang nanti akan jadi presiden setelah bulan Oktober 2024 akan memperjuangkan pemekaran Kabupaten Lebak,” cetus Rusdana.

Ia mengaku mendukung Andra Soni menjadi gubernur Banten, selain memiliki track record yang baik dan tidak ada satu pun angota keluarganya yang terlibat kasus korupsi, juga Andra merupakan kader biologis dari Presiden terpilih Prabowo Subianto.

“Tentu kalau Pak Andra Soni menjadi gubernur Banten, beliau akan lebih mudah untuk membawa proyek-proyek Nasional ke wilayah Banten, dan mengimplementasikan progran pemerintahan pusat di Banten,” tandasnya.

Sementara Andra Soni mengaku akan menampung dan memperjuangkan seluruh aspirasi masyarakat demi kemajuan daerah Banten dan kesejahteraan, baik dari sektor pendidikan, pertanian, infrastruktur, dan kesehatan, termasuk pemekaran wilayah.

“Memang kalau melihat letak geografis daerahnya, Kabupaen Lebak ini sangat layak untuk dimekarkan, agar terjadi pemetaraan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat,” ujar Andra Soni.

Diketahui, dalam sehari Andra Soni berkeliling ke wilayah Lebak Selatan yang dimulai dari acara Gerebag Kampung di Kampung Margamulya, Desa Sukamanah, Kecamatan Malingping yang disambut tidak kurang dari 500 orang.

Setelah itu, ketua DPD Gerindra Banten ini kembali menyapa warga Kampung Sukamulya di desa dan kecamatan yang sama, dan dilanjutkan menyapa warga Kampung Pagelaran, Desa Pagelaran, Kecamatan Malingping.

Andra Soni tak lupa berziarah ke makam almarhum Abuya Ibrohim, dan kembali menyapa warga Kampung Cimampang, Dasa Panggarangan, Kecamtam Panggarangan yang juga disambut 500 orang.

Setelahnya Andra meninjau bendungan dan menyapa warga Kampung Cipurun, Desa Situregen, Kecamatan Panggarangan yang juga disamhut ratusan orang dan dilanjutkan Gerebag Kampung di Desa Panyaungan, Kecamtan Cihara,dan menyapa warga Kampung Cibobos, Desa Karanganmulyana, Kecamtam Cihara, dan diakhiri menyapa wargadi Kampung Cikaso, Desa Mekarsari, Kecamatan Cihara. (yas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button