Megapolitan

“Melody in Harmony”: Rayakan Budaya, Asah Seni dan Semangat Kolaborasi Gen Z

INDOPOSCO.ID – Ribuan pelajar Gen Z dari BPK PENABUR Jakarta menunjukkan kreativitas dan kecintaan mereka terhadap budaya Indonesia dalam pagelaran seni spektakuler bertajuk “Melody in Harmony”. Acara yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ini menggabungkan elemen musik, tari, seni peran, hingga seni rupa, sekaligus meraih Rekor MURI untuk jumlah peserta terbanyak dalam pagelaran budaya multi cabang.

Merayakan Budaya dalam Kolaborasi “Melody in Harmony”
Dengan tajuk “Mosaik Cinta”, Melody in Harmony menghidupkan kembali cerita rakyat dari Sabang hingga Merauke. Rangkaian kisah penuh warna, mulai dari “Legenda Putri Hijau” di Sumatera Utara, “Malin Kundang” dari Sumatera Barat, hingga “Cendrawasih” dari Papua Barat, menjadi bukti kekayaan budaya yang dilestarikan oleh generasi muda. Tidak kurang dari 1.050 siswa dari SLTAK PENABUR Jakarta, SMAK PENABUR Paledang, dan SMAK PENABUR Serang bergabung dalam pementasan ini, menjalin kebersamaan di atas panggung seni.

“Kami ingin agar setiap siswa dapat mengekspresikan bakat seni mereka sambil menghayati budaya Indonesia,” ujar Enche Gunawan, Kepala Jenjang SLTAK PENABUR Jakarta.

“Selain keterampilan seni, mereka juga belajar berkolaborasi, disiplin, dan saling menghargai, mencerminkan keterampilan 4C abad 21, yaitu Communication, Collaboration, Critical Thinking, dan Creativity.”

Kisah Inspiratif di Balik Layar
Bagi Sharla Gracia Budianto, pemain biola dari SMAK 4 PENABUR, dan Michelle Alicia, seorang penari dari SMAK PENABUR Kota Tangerang, pengalaman ini begitu menginspirasi. “Berlatih bersama mengajarkan kami beradaptasi dengan gaya bermain yang berbeda. Tantangan ada, tapi dari situ justru tercipta melodi yang harmonis,” cerita Sharla, yang juga mengatur jadwal ketat antara belajar dan latihan.

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button