Pemerintah Siapkan Skenario Perpanjang PPKM Jawa-Bali

INDOPOSCO.ID – Pemerintah bakal segera memutuskan perpanjangan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Jawa-Bali yang berakhir hari ini, Senin (24/1/2022).
Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri, Safrizal ZA mengemukakan, kebijakan perpanjang PPKM Jawa-Bali akan diumumkan setelah rapat kabibet terbatas.
“Malam ini setelah sidang kabinet akan kita siapkan, setelah evaluasi,” kata Safrizal saat dikonfirmasi melalui gawai, Jakarta, Senin (24/1/2022).
Baca Juga : Empat Daerah di Jawa-Bali Masih Berstatus PPKM Level 3
PPKM Jawa-Bali telah dilakukan selama satu pekan terakhir, sejak 17 Januari 2022. Hal itu tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 3 Tahun 2022 dan diteken Mendagri M Tito Karnavian.
Terbitnya Inmendagri tersebut bentuk mitigasi yang dilakukan Pemerintah, serta untuk meningkatkan kesiapan dan kewaspadaan dini Pemerintah Daerah menghadapi potensi peningkatan kasus masyarakat terhadap penularan Covid-19, terutama varian Omicron.