Jennie BLACKPINK Buat Kejutan Fans, Rilis Lagu Baru

INDOPOSCO.ID – Jennie BLACKPINK benar-benar membuat gebrakan besar di dunia musik dengan merilis lagu terbaru berjudul ZEN sebagai bagian dari album solo pertamanya, Ruby.
Lagu ini disertai dengan video musik yang memukau, menampilkan visual menawan hasil kolaborasi Jennie dengan sutradara terkenal Cho Gi-seok.
Album Ruby, yang dijadwalkan rilis pada 7 Maret 2025, akan mencakup total 15 lagu, termasuk single sebelumnya, Mantra, dan lagu terbaru, ZEN. Album ini menandai comeback Jennie dalam proyek solo sejak ia memulai debut solonya beberapa tahun lalu.
Nggak cuma itu, Jennie juga nge-spill kalau dia bakal kolab dengan artis-artis besar dunia, seperti Childish Gambino dan Dua Lipa, yang tentunya menambah antisipasi penggemar terhadap album ini.
Dengan perpaduan berbagai genre dan konsep yang inovatif, Ruby diperkirakan akan menjadi salah satu album solo paling berkesan dari seorang anggota BLACKPINK. (her)