Nusantara

Festival Bali Berkisah Tampilkan Keragaman Karya Sastra

INDOPOSCO.ID – Festival Bali Berkisah yang diinisiasi oleh Ubud Writers & Readers Festival, bekerja sama dengan Dana Indonesiana dan LPDP menampilkan keragaman karya sastra Bali di berbagai lokasi di Denpasar dengan Rumah Tanjung Bungkak sebagai venue utamanya.

Di Denpasar, Bali, Selasa (12/12), Curator I Made Sujaya dan Ni Made Purnama Sari dalam keterangan tertulis mengatakan, tema yang diusung dalam festival ini adalah Nusaning Carita atau Bali Pulau Cerita.

Festival yang dimulai tanggal 9 Desember itu hendak menjadi ajang perayaan kekayaan kesusastraan dan kebudayaan Bali, yang ingin mendorong para peserta untuk sekaligus merenungkan konteks sosial dan historis yang melingkupinya, melalui beberapa mata acara.

“Kami memandang tema ini cukup relevan untuk menghadirkan kembali keberagaman kisah yang pernah ada dan menjadi napas kehidupan masyarakat Bali. Kita menemukan begitu banyak karya sastra dari para pengarang Bali yang mengawinkan mitos dan dongeng ke dalam prosa-prosanya, sebagaimana juga karya yang menyoroti kondisi adat budaya dalam realitas masyarakat sekarang,” ujar kurator festival Bali Berkisah Ni Made Purnama Sari.

Purnama Sari menyatakan melalui topik-topik diskusinya, Festival menghadirkan lagi linimasa kisah-kisah yang pernah tercipta, yang terinspirasi dari masa lalu, ditautkan dengan situasi kini, dan mudah-mudahan mampu menjadi refleksi masa depan.

Untuk mendukung misi tersebut, maka diskusi panel tentang kesusastraan dan kebudayaan Bali yang dibingkai oleh konteks historis dan tantangan sosial-budaya terkini yang sedang dihadapi pulau tersebut akan menjadi suguhan utama dari festival ini.

Selain tema besar yang telah diangkat di atas, pada umumnya, Festival Bali Berkisah juga bertujuan untuk memantik kreativitas para pengunjungnya, terutama para anak muda.

Sementara itu, Ketua Yayasan Mudra Swari Saraswati Dwi Ermayanthi mengatakan kebudayaan dan kesenian telah menjadi bagian yang sangat penting dalam identitas Bali.

1 2Laman berikutnya
mgid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button