Keren, Warga Lebak Bisa Sulap Bambu Jadi Gitar

INDOPOSCO.ID – Gitar yang dibuat warga Wanasalam, Kabupaten Lebak nampak seperti gitar pada umumnya. Tetapi jika diteliti lebih jauh, gitar ini ternyata dibuat dari bambu.
Gitar itu hasil karya dari pengrajin di Wanasalam yang tergabung dalam Bejod Magic Bamboo. Mereka sengaja membuat gitar dari bambu sebagai pengembangan seni memanfaatkan kekayaan alam.
Namun, bambu yang digunakan sebagai bahan dasar itu, tidak semua bambu bisa. Ada jenis tertentu agar dapat awet dan tahan lama. Biasanya, bambu itu ditanam dan ditemukan di tengah hutan, jauh dari pemukiman.
Setidaknya, butuh satu bulan untuk menyelesaikan pembuatan gitar dari bambu. Karena proses pembuatannya pun dilakukan cukup manual dan terlihat rumit.
Bahkan perlu kehati-hatian yang tinggi, agar suara yang dihasilkan memiliki khas dan kaya melodi.
“Gitar satu bulan. Cari bahannya yang susah. Harus masuk hutan,” kata Darni Dayanti yang memasarkan gitar bambu, Minggu (17/10/2021).
Darni menyebutkan, karya seni dari warga Lebak itu dapat diperoleh masyarakat luas di platform ecommerce atau datang langsung ke gerai Bejod Magic Bamboo.
“Kerajianan tangan, semuanya berbahan baku bambu. Ada delapan pengrajin, cowok semua,” ungkapnya.
Ia menerangkan, giatar Bejod Magic Bamboo dapat nampak seperti gitar pada umumnya karena proses penghalusannya.
“Prosesnya di ampelas biar halus. Harga satu gitar Rp3,5 juta,” terangnya. (son)