Legislator PDIP Desak Percepatan Operasi Pasar untuk Kendalikan Harga LPG

INDOPOSCO.ID – Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Dwi Rio Sambodo, menekankan perlunya percepatan operasi pasar sebagai langkah krusial untuk mengendalikan harga LPG 3 kg yang seringkali melonjak.
Menurutnya, operasi pasar bukan hanya sekadar solusi jangka pendek, tetapi juga langkah mutlak untuk mencegah penimbunan yang dapat memperburuk kelangkaan.
“Operasi pasar harus segera dilaksanakan untuk memastikan distribusi LPG tepat sasaran dan harga tetap terjangkau. Pengecer gas melon harus kembali diaktifkan sesuai kondisi dan wilayah masing-masing,” ujar Dwi Rio, Kamis (6/2/2025).
Legislator PDIP ini juga menyoroti pentingnya koordinasi antara berbagai pihak untuk mengatasi kelangkaan LPG, yang tidak bisa dilihat hanya dari satu sisi.
“Mekanisme distribusi harus dibahas secara holistik sebelum kebijakan diambil. Dampaknya bisa dirasakan dari berbagai aspek, mulai dari rumah tangga hingga sektor usaha,” tegasnya.
Dalam kaitannya dengan kuota LPG 3 kg DKI Jakarta 2025, Dwi Rio mendorong agar Pemprov DKI Jakarta lebih sigap dalam mengantisipasi potensi kelangkaan serta penyimpangan distribusi, terutama di tingkat agen dan pengecer.
“Pemda harus cepat tanggap. Jangan sampai kelangkaan gas melon merugikan masyarakat, terlebih di tengah kebutuhan yang semakin tinggi,” pungkas Rio. (fer)