• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Nasional

Komnas Haji: Penyelenggaraan Haji Tahun ini Tidak Tertata dengan Baik

Sumber Ginting by Sumber Ginting
Sabtu, 31 Mei 2025 - 22:28
in Nasional
haji

Ilustrasi penyelenggaraan ibadah haji. Foto: Dokumen INDOPOSCO

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Ketua Komnas Haji Mustolih Sirodj mengatakan, telah membuka posko pengaduan penyelenggaraan ibadah haji. Hingga saat ini ada dua pengaduan setelah dipetakan, yakni di dalam negeri dan luar negeri.

“Pada awal keberangkatan pertama jemaah kami menerima pengaduan masalah keterlambatan visa,” ungkap Mustolih melalui gawai, Sabtu (31/5/2025).

Ia menyebut, dalam satu kelompok terbang (Kloter) ada jemaah yang visanya tidak keluar. Sehingga terpisah dari Kloter.

“Yang fatal pada saat penggunaan syarikah atau perusahaan penyedia layanan di Arab Saudi yang menjadi mitra penyelenggaraan haji,” katanya.

Ia menjelaskan, pada penyelenggaraan haji tahun lalu menggunakan satu syarikah. Namun tahun ini menggunakan 8 syarikah.

“Seharusnya penyelenggaraan haji tahun ini bisa tertata lebih baik, ternyata tidak,” ungkapnya.

“Ada 1 kloter terpisah, bahkan ada suami dan istri harus terpisah, anak dan orang tua terpisah, karena ditangani 6 syarikah,” imbuhnya.

Permasalahan tersebut, masih ujar dia, jemaah menjadi terganggu saat beribadah di Tanah Suci. Lalu terkait kartu nusuk, yang didistribusikan oleh syarikah.

“Kalau syarikah lamban, jemaah juga terlambat menerima Nusuk. Bahkan sampai tadi pagi masih ada aduan jemaah belum menerima Nusuk,” terangnya.

“Sementara kartu Nusuk ini digunakan menjadi akses masuk pusat ibadah, seperti Masjidil Haram. Dan Nusuk dikeluarkan Otoritas Arab Saudi, kalau tidak memegang maka menganggu ibadah jemaah,” sambungnya.

Ia menilai management multi syarikah terbukti tidak siap. Seperti salah satunya integrasi data. Pasalnya ini agar jemaah tidak terpisah dari Kloter.

“Sistem multi syarikah tanpa sinergi data, menyebabkan tidak terserap baik oleh syarikah. Ini harus dievaluasi ke depannya,” tegasnya.

“Bayangkan ketua rombongan terpisah dari Kloter. Ini jelas tidak ada mitigasi, saat terjadi masalah itu,” imbuhnya.

Ia berharap Kementerian Agama (Kemenag) bisa melakukan perbaikan sebelum puncak haji 2025 ini. Kendati permasalahan yang muncul langsung ditangani cepat oleh petugas haji. (nas)

Tags: hajiHaji 2025Komnas Haji
Previous Post

Program 100 Hari Kerja, Andra Soni – Dimyati Komitmen Wujudkan Banten Maju Adil Merata Tidak Korupsi

Next Post

Update Longsor Gunung Kuda: 17 Orang Meninggal Dunia, 8 Masih Hilang

Related Posts

1000369644 (1)
Nasional

Wamendikdasmen Ingatkan Peran Keberagaman Sebagai Modal Sosial

Kamis, 13 November 2025 - 00:08
WhatsApp Image 2025-11-12 at 22.38.06
Nasional

Indonesia Siap Cetak Pemimpin Blockchain Masa Depan Lewat Program F.I.R.E

Rabu, 12 November 2025 - 23:39
WhatsApp Image 2025-11-12 at 21.01.20
Nasional

Sidang Lanjutan CMNP dan MNC: Hotman Paris Klaim Gugatan Tidak Dapat Diterima

Rabu, 12 November 2025 - 22:54
WhatsApp Image 2025-11-12 at 20.58.54
Nasional

Buka HGN 2025, Menag Tekankan Pentingnya Integrasi Ilmu dan Iman Bagi Guru

Rabu, 12 November 2025 - 22:39
WhatsApp Image 2025-11-12 at 20.23.49
Nasional

Hadiri Forum Parlemen Negara Middle Power, Ketua DPR RI Bicara Soal Peacebuilding di Palestina dan Sudan

Rabu, 12 November 2025 - 22:24
WhatsApp Image 2025-11-12 at 20.57.02
Nasional

Pemerintah Dorong Optimalisasi Pelayanan dan Pelindungan UMKM di Papua

Rabu, 12 November 2025 - 22:13
Next Post
gunung kuda

Update Longsor Gunung Kuda: 17 Orang Meninggal Dunia, 8 Masih Hilang

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    2601 shares
    Share 1040 Tweet 650
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    710 shares
    Share 284 Tweet 178
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    670 shares
    Share 268 Tweet 168
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    661 shares
    Share 264 Tweet 165
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.