• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Nasional

32 Pati TNI Dapat Promosi, Kristomei Sianturi Naik Jadi Mayjen

Folber Siallagan by Folber Siallagan
Jumat, 9 Mei 2025 - 11:47
in Nasional
Kristomei-Sianturi

Kapuspen TNI Mayjen Kristomei Sianturi (kiri) Kasum TNI Letjen TNI Richard Tampubolon (kedua dari kanan). Foto: Puspen TNI.

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Puluhan perwira tinggi (Pati) Tentara Nasional Indonesia (TNI) resmi menerima kenaikan pangkat dalam sebuah acara yang digelar di Aula Gatot Subroto, Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Kamis, 8 Mei 2025.

Kasum TNI Letjen TNI Richard Tampubolon mewakili Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, menerima Laporan Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) 32 Perwira Tinggi (Pati).

Kenaikan tersebut tertuang dalam Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/838/V/2025 tertanggal 6 Mei 2025.

Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI, Kristomei Sianturi.

Perwira TNI Angkatan Darat itu kini resmi menyandang pangkat Mayor Jenderal (Mayjen), setelah sebelumnya berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen).

Dengan kenaikan ini, Kristomei menjadi jenderal bintang dua.

Kapuspen TNI Mayjen Kristomei Sianturi menyatakan, kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan dari negara atas dedikasi dan prestasi para Pati dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

“Kenaikan pangkat merupakan kehormatan sekaligus amanah yang harus dijaga, dengan harapan para perwira tinggi terus menunjukkan integritas, kepemimpinan, dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas,” katanya dalam keterangan dikutip pada Jumat (9/5/2025).

Mayjen TNI Kristomei Sianturi resmi menjabat sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI sejak 14 Maret 2025, berdasarkan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/333/III/2025. Ia menggantikan Mayjen TNI Hariyanto yang kini bertugas sebagai Perwira Staf Ahli Tingkat III Bidang Pengawasan Khusus dan Lingkungan Hidup Panglima TNI.

Pria kelahiran Kotabumi, Lampung Utara, pada 6 Mei 1976 ini bukan berasal dari keluarga militer. Ayahnya seorang pedagang, sedangkan ibunya adalah guru SMA di kampung halamannya. Meski berlatar belakang sederhana, Kristomei berhasil menempuh pendidikan militer di Akademi Militer dan lulus pada tahun 1997.

Karier militernya terbilang gemilang. Ia pernah menjabat di berbagai posisi strategis, antara lain:

* Komandan Yonif Linud 305/Tengkorak (2013–2014)
* Komandan Kodim 0424/Tanggamus (2014–2016)
* Waasops Kasdivif 2/Kostrad
* Sespri Wakasad
* Kapendam Jaya (2017–2019)
* Asops Kasdam I/Bukit Barisan (2020–2022)
* Danrindam Iskandar Muda (2022)
* Paban IV/Opsdagri Sops TNI
* Kadispenad (2023–2024)
* Danmentar dan Wagub Akmil (2024)

Selain Kristomei, sejumlah nama perwira tinggi lainnya yang turut naik pangkat antara lain Komandan Jenderal Akademi TNI Letjen R. Wisnu Graha, Koorsahli KSAD Letjen TNI Muhammad Zamroni, serta Wakil Gubernur Lemhannas Laksdya TNI Edwin. (fer)

Tags: Jabatanjakarta timurPati TNIPromosi
Previous Post

PSIS Semarang vs PSS Sleman: Laga Hidup Mati di Jatidiri

Next Post

BPKH Dorong Sinergi Ekonomi Syariah Lintas Negara

Related Posts

logo-kemenlu
Nasional

Kemenlu Mencatat 359 WNI Masih Tertahan di Kamp Pengungsian Suriah

Selasa, 4 November 2025 - 01:14
gede-pangrango
Nasional

Gunung Gede Pangrango Belum Dibuka, Para Pendaki Diminta Bersabar

Selasa, 4 November 2025 - 00:13
cair
Nasional

Stabilitas Keuangan RI Tetap Kokoh, KSSK Siaga Hadapi Guncangan Global

Senin, 3 November 2025 - 21:09
riau1
Nasional

OTT Gubernur Riau, Total 10 Orang Ditangkap KPK

Senin, 3 November 2025 - 20:51
mbgg
Nasional

Jadi Korban Penipuan Proyek Nampan MBG, Pengusaha Tempuh Jalur Hukum

Senin, 3 November 2025 - 20:12
npc
Nasional

NPC Indonesia Optimistis Dalam Perburuan Tiket Paralimpiade 2028

Senin, 3 November 2025 - 20:02
Next Post
Fadlul-Imansyah

BPKH Dorong Sinergi Ekonomi Syariah Lintas Negara

BERITA POPULER

  • WhatsApp Image 2025-11-01 at 08.26.51 (1)

    Bhayangkara FC vs Persita: Pendekar Cisadane Janjikan Laga Sulit untuk The Guardian

    968 shares
    Share 387 Tweet 242
  • Persijap vs Malut United: Lini Belakang Bermasalah, Laskar Kalinyamat Harus Dispilin

    671 shares
    Share 268 Tweet 168
  • Presiden Prabowo Pulang Lebih Cepat dari KTT ASEAN karena Hal Mendesak

    664 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Ampas Teh

    726 shares
    Share 290 Tweet 182
  • Kontingen Indonesia Sabet Juara di Ajang Migrant Arirang Multicultural Festival 2025 Korea Selatan

    651 shares
    Share 260 Tweet 163
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.