• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Ekonomi

Survei KedaiKOPI: 62,3 Persen Publik Percaya Transparansi BPI Danantara, Sinyal Baik Investasi Tanah Air

Ali Rachman by Ali Rachman
Rabu, 12 Maret 2025 - 12:14
in Ekonomi
Danantara-Indonesia

Presiden Prabowo Subianto (kedua kanan) bersama Wapres Gibran Rakabuming Raka (tiga kiri), Presiden ketujuh Joko Widodo (lima kanan), Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (rmpat kiri), Wapres ke-13 Ma'ruf Amin (tiga kanan), Wapres ke-12 Jusuf Kalla (empat kanan), Wapres ke-11 Boediono (dua kiri), Menteri BUMN Erick Thohir (kiri), serta Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Rosan Roeslani (kanan) secara simbolis meluncurkan badan pengelola investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (24/2/2025). Foto: Antara

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Lembaga Survei KedaiKOPI merilis hasil survei bertajuk “Pola Penggunaan Produk Investasi” pada Selasa (11/3/2025). Sebanyak 62,3 persen responden percaya Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) dapat mengelola investasi secara transparan.

Responden yang optimistis juga menyebut kinerja pemerintah (27,2 persen), pengawasan lebih baik (19,4 persen), dan profesionalisme pengelola (10 persen) sebagai alasan. Survei ini dilakukan pada 20-27 Februari 2025 ini melibatkan 900 responden melalui metode online Computer Assisted Self-Interviewing (CASI).

“Survei kami menunjukkan 62,3 persen responden percaya dengan transparansi Danantara, sementara 37,7 persen masih meragukan kinerjanya, terutama karena kekhawatiran akan korupsi dan kurangnya sosialisasi regulasi,” kata Direktur Riset dan Komunikasi Lembaga Survei KedaiKOPI, Ibnu Dwi Cahyo, seperti dikutip, Rabu (12/3/2025).

Tak hanya itu, survei KedaiKOPI juga mengungkap minat investasi masyarakat saat ini.

Ibnu mengatakan, berdasarkan hasil survei, masyarakat kini lebih tertarik berinvestasi pada emas perhiasan.

“Investasi terbanyak saat ini adalah emas perhiasan sebanyak 49,9 persen, diikuti saham 38,4 persen, reksa dana 36,6 persen, dan emas batangan 35,6 persen. Cryptocurrency dipilih 22,1 persen responden, sementara properti 28,9 persen,” jelasnya.

“Emas, baik batangan maupun perhiasan, dianggap paling efisien dengan persentase 28,7 persen dan 20,1 persen, diikuti properti 12,2 persen dan saham 10,4 persen,” lanjutnya.

Menurut Ibnu, preferensi masyarakat terhadap instrumen seperti emas dan saham menunjukkan potensi besar yang bisa dimanfaatkan Danantara untuk mengarahkan investasi ke sektor-sektor strategis.

“Kalau melihat hasil survei, Danantara bisa mengarahkan investasi mereka ke arah strategis seperti emas dan yang lainnya yang juga dipercaya masyarakat,” ujar Ibnu.

Meski minat meningkat, masih ada 26,8 persen responden belum berinvestasi karena kurang dana (62,2 persen) dan minimnya pengetahuan (22,6 persen).

“Dari 73,2 persen yang sudah berinvestasi, mayoritas pilih risiko rendah seperti emas dan reksa dana. Hanya 17 persen berani ambil risiko tinggi,” terangnya.

“Dalam ekonomi tak menentu, 60 persen responden prioritaskan menabung dan investasi, dengan 47,1 persen yakin itu tambah penghasilan,” sambungnya.

Ibnu pun menjelaskan, 85,7 persen masyarakat pun menyatakan investasi diperlukan untuk rencana jangka panjang.

“Survei juga menjelaskan bahwa 75,6 persen masyarakat memilih berinvestasi jangka panjang karena ingin memiliki dana di masa tua,” tuturnya.

Ibnu menambahkan, bila transparansi terjaga, Danantara bisa memperkuat kepercayaan publik terhadap investasi yang dikelolanya.

Ia juga menyoroti perlunya edukasi agar publik lebih cerdas memilih instrumen investasi sesuai kebutuhan dan risiko.

“Peran Danantara jadi krusial. Bila berhasil kelola dana secara transparan, kepercayaan masyarakat akan investasi makin kuat, terutama untuk mengoptimalkan pola investasi yang sudah berkembang seperti emas dan saham,” tutup Ibnu. (rmn)

Tags: BPI DanantaraDanantaraDaya Anagata NusantarainvestasiKedaiKOPI
Previous Post

Persebaya vs PSIS, Bajul Ijo Cari Korban di Laga Penutup Ramadan

Next Post

DPR Minta Pemerintah Bongkar Dalang di Balik Kecurangan MinyaKita

Related Posts

mr-diy
Ekonomi

MR D.I.Y. Raih Penghargaan FMCG di ASEAN Business Awards, Berkat Produk Berkualitas yang Terjangkau

Selasa, 11 November 2025 - 21:22
bri 1
Ekonomi

Pembiayaan KUR BRI Dorong Kenaikan Omzet UMKM hingga Double Digit

Selasa, 11 November 2025 - 20:48
riau
Ekonomi

UMKM Riau HomLiv Raih Juara Pertama di Final “Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas”

Selasa, 11 November 2025 - 17:55
pangan
Ekonomi

Generasi Muda, Energi Baru untuk Kemandirian Pangan Indonesia

Selasa, 11 November 2025 - 17:47
bahlil
Ekonomi

Bahlil Tegaskan Pentingnya Evaluasi Tol Fee dan BBM Bersubsidi di BPH Migas

Selasa, 11 November 2025 - 15:53
yudi
Ekonomi

Percepatan Pertumbuhan Bisa Tercapai Jika 3 Mesin Ekonomi Ini Bergerak Serempak

Selasa, 11 November 2025 - 15:43
Next Post
Minyak-Goreng

DPR Minta Pemerintah Bongkar Dalang di Balik Kecurangan MinyaKita

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    1328 shares
    Share 531 Tweet 332
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    707 shares
    Share 283 Tweet 177
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    669 shares
    Share 268 Tweet 167
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    664 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    653 shares
    Share 261 Tweet 163
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.