• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
indoposco.id
No Result
Lihat Semua
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Ekonomi

Penghapusan Utang UMKM, Komisi VII DPR RI: Itu Langkah Tepat

Laurens Dami Editor Laurens Dami
Selasa, 14 Januari 2025 - 14:44
in Ekonomi
ema

Anggota Komisi VII DPR RI Erna Sari Dewi. (Dok. Komisi VII DPR RI)

Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Anggota Komisi VII DPR RI Erna Sari Dewi mendukung keputusan pemerintah yang berencana menghapus sebagian utang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Kebijakan tersebut dinilai sebagai langkah strategis untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional pascapandemi dan meningkatkan daya saing UMKM di tengah tantangan ekonomi global.

“Kebijakan penghapusan utang UMKM ini adalah langkah berani dan tepat. UMKM merupakan tulang punggung ekonomi Indonesia,” ujar Erna Sari Dewi dalam keterangan, Selasa (14/1/2025).

“Dengan memberikan keringanan kepada pelaku usaha kecil, kita tidak hanya membantu mereka untuk bertahan tetapi juga membuka peluang bagi mereka untuk tumbuh lebih kuat,” lanjutnya.

Namun, ia mengingatkan, bahwa kebijakan tersebut memiliki tantangan besar dalam pelaksanaannya. “Kalau kita lihat lebih dalam, syarat dan ketentuan yang diatur dalam Perpres ini cukup kompleks,” ungkapnya.

Baca Juga :  Optimistis Perikanan Budidaya Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi di 2022

“Tidak sesederhana judul besar kebijakannya. Maka diperlukan sosialisasi yang matang agar pelaku UMKM benar-benar memahami mekanisme penghapusan utang ini,” imbuhnya.

Erna menambahkan, jika sosialisasi tidak dilakukan dengan baik, kebijakan ini bisa menimbulkan kekecewaan di kalangan UMKM, karena ekspektasi mereka tidak sesuai dengan realitas di lapangan. “Jangan sampai pelaku UMKM merasa kecewa setelah melihat detailnya,” terangnya.

“Selain itu, ada potensi kebijakan ini menjadi alasan bagi sebagian pihak untuk tidak membayar kewajiban mereka kepada bank,” imbuhnya.

Erna juga mengingatkan agar kebijakan tersebut tidak menjadi sekadar jargon karena minimnya pemahaman publik terkait rinciannya. Pemerintah harus memastikan bahwa sosialisasi pelaksanaan kebijakan ini benar-benar efektif.

Baca Juga :  Inabuyer B2B2G Expo 2025, Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Dukung UMKM

“Jika kita lihat aturannya, syarat ketentuannya sangat kompleks. Perlu tahapan sosialisasi yang jelas, agar tidak terjadi kesalahpahaman,” ujarnya.

Selain transparansi dan akuntabilitas, masih ujar Erna, pemerintah harus memberikan pendampingan kepada UMKM yang telah mendapatkan penghapusan utang. Program pelatihan, akses permodalan yang mudah, dan digitalisasi usaha harus menjadi prioritas untuk memastikan UMKM bisa lebih kompetitif.

“Saya optimistis dengan kombinasi penghapusan utang dan dukungan pengembangan usaha UMKM Indonesia akan semakin kuat dan mampu menjadi motor penggerak ekonomi nasional,” ujarnya. (nas)

Tags: komisi vii dpr riUMKMUtang UMKM
Berita Sebelumnya

Pj Gubernur Banten Sambut Kunjungan Istri Wapres RI Selvi Gibran Rakabuming Bersama Seruni Kabinet Merah Putih

Berita Berikutnya

Tiga Developer Terkemuka di Serpong Resmikan Jalan Penghubung Boulevard BSD City – Gading Serpong

Berita Terkait.

tempImage04Ix8h
Ekonomi

WGC: Prospek Emas 2026 Bergantung Tarif Dagang dan Suku Bunga AS

Kamis, 13 November 2025 - 06:09
IMG-20251112-WA0018
Ekonomi

Kimberly-Clark, UNICEF, dan Project HOPE Kolaborasi Dukung Kesehatan Perempuan dan Bayi di Indonesia

Rabu, 12 November 2025 - 21:48
SIAL
Ekonomi

SIAL InterFOOD 2025 Resmi Dibuka: Pameran F&B Terbesar di Asia Tenggara

Rabu, 12 November 2025 - 17:26
bahlil
Ekonomi

PNBP ESDM Tembus Rp200,66 Triliun, Pemerintah Fokus pada Energi untuk Rakyat di 2026

Rabu, 12 November 2025 - 17:09
BRI
Ekonomi

AgenBRILink Dorong Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Jadi Simpul Keuangan Penggerak Ekonomi Desa

Rabu, 12 November 2025 - 15:17
emas
Ekonomi

Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Kompak Lanjutkan Tren Lonjakan Harga

Rabu, 12 November 2025 - 13:13
Berita Berikutnya
serpong

Tiga Developer Terkemuka di Serpong Resmikan Jalan Penghubung Boulevard BSD City - Gading Serpong

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    2678 shares
    Share 1071 Tweet 670
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    711 shares
    Share 284 Tweet 178
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    671 shares
    Share 268 Tweet 168
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    663 shares
    Share 265 Tweet 166
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.