• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Nasional

Melanjutkan IKN, Ini Pesan Pakar Lingkungan Kepada Ganjar Pranowo

Folber Siallagan by Folber Siallagan
Jumat, 8 Desember 2023 - 14:30
in Nasional
jarcoo

Calon Presiden Ganjar Pranowo di IKN. Foto: istimewa

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD telah komitmen melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Sikap tersebut mendapatkan dukungan Pakar Lingkungan hidup Alexander Sonny Keraf sebagai upaya terbaik menyelamatkan ibu kota Indonesia di masa mendatang.

“Saya sudah menyuarakan pemindahan ibu kota ini sejak 2010 sebagaimana visi Bung Karno di masa lampau. Dari sisi lingkungan, ibu kota negara harus pindah, karena Jakarta terancam akan tenggelam,” ujar Alexander Sonny Keraf dalam keterangan tertulis, Jumat (8/12/2023).

Seperti diketahui, pemindahan ibu kota sudah jauh-jauh direncanakan di zaman Bung Karno. Rencana tersebut baru dirintis di zaman pemerintahan Presiden Jokowi. Kini, Ganjar bertekad meneruskan rencana tersebut dan mewujudkan pemindahan ibu kota negara sesuai undang-undang (UU).

Komitmen Ganjar tersebut, selain karena ingin melaksanakan undang-undang, tetapi juga memiliki satu garis ideologi dengan Bung Karno dan Jokowi. Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Sandiaga Salahudin Uno bahkan melihat sosok Ganjar sangat mirip dengan figur Jokowi.

“Ganjar itu sosok Jokowi versi 3.0. Paling mirip dengan Pak Jokowi dari segi pendekatan, yang sangat dekat dengan rakyat, blusukan, sat-set, cepat geraknya, saya menyebutnya Jokowi 3.0. Pak Ganjar ini adalah versi Pak Jokowi 2024,” katanya.

Kendati mendukung kelanjutan IKN, Sonny memberikan beberapa catatan kritis kepada Ganjar ke depan. Pembangunan IKN harus dilakukan multi years, dipersiapkan dengan baik, perencanaan yang matang terutama memastikan pembangunannya ramah lingkungan.

Karena itu, rekomendasi dia adalah menghentikan deforestasi dan mengembalikan hutan sebagai fungsi utamanya, baik sebagai klimatologis untuk pengatur iklim, hidrologis untuk air, menyumbang udara bersih, sumber pangan, dan sumber energi.

“Pembangunan IKN harus dipastikan benar-benar green, smart city dan dirancang untuk bisa sampai 100 tahun ke depan. Jangan sampai dibangun lalu beberapa tahun kemudian diubah lagi. Bangunan-bangunannya ramah lingkungan, tata kelola air, transportasi ramah lingkungan, dan ada hutan kota yang luas,” terangnya.

Dia mengatakan, selain green city dan zero emission, IKN harus menjadi episentrum pembangunan baru supaya ada pergeseran aktivitas ekonomi, bisnis, dan birokrasi ke luar Jawa. Pembangunan IKN juga harus mengedepankan inklusivitas, dengan memperhatikan pemberdayaan masyarakat lokal.

“Penduduk lokal jangan sampai tersingkir dan menjadi penonton. Ke depan bakal terjadi konflik horizontal,” tegas dia.

Pendapat Sonny tersebut sebenarnya pernah diungkapkan Direktur Sabang Merauke Circle Syahganda Nainggolan, dalam salah satu serial podcast Bambang Widjojanto. Syahganda mengatakan, selama ini Indonesia sudah dikenal tidak pro terhadap lingkungan.

“Kita senang sekali eksploitasi besar-besaran batubara, nikel, merusak daerah yang tidak bisa direcovery, merusak populasi besar. Jokowi tidak konsentrasi ke lingkungan, tidak punya pemihakan ke situ,” katanya. (nas)

Tags: Ganjar PranowoIKNPakar Lingkungan
Previous Post

BAZNAS se-Sulsel Kembali Salurkan Bantuan untuk Palestina Rp4,3 M melalui BAZNAS RI

Next Post

Kombes Wira Satya Triputra Jabat sebagai Dirreskrimum Polda Metro Jaya

Related Posts

kemenhut
Nasional

RI-Malaysia Berhasil Amankan 257 Tanaman Dilindungi di Perbatasan

Rabu, 12 November 2025 - 01:13
densus88
Nasional

Densus 88 : Terduga pelaku Peledakan SMAN 72 Terinspirasi Enam Tokoh

Rabu, 12 November 2025 - 00:12
menterinekraf
Nasional

Menteri Ekraf Dukung Malaysia Islamic Art and Design Perkuat Kolaborasi Lintas Global

Selasa, 11 November 2025 - 22:56
menteri-haji
Nasional

Penyelenggaraan 2026, Menteri Haji Indonesia dan Arab Saudi Bahas Terkait Kesehatan Jemaah

Selasa, 11 November 2025 - 22:30
ledakan
Nasional

Bom di Masjid SMA 72 Gunakan Potasium Klorat dan Dikendalikan Jarak Jauh

Selasa, 11 November 2025 - 22:10
kkp
Nasional

KKP Perkuat Pengarusutamaan Gender di Sektor Kelautan dan Perikanan

Selasa, 11 November 2025 - 21:09
Next Post
Kombes Wira Satya Triputra Jabat sebagai Dirreskrimum Polda Metro Jaya

Kombes Wira Satya Triputra Jabat sebagai Dirreskrimum Polda Metro Jaya

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    1258 shares
    Share 503 Tweet 315
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    707 shares
    Share 283 Tweet 177
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    669 shares
    Share 268 Tweet 167
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    664 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    652 shares
    Share 261 Tweet 163
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.