Nusantara

Gempa M 6,2 di Pantai Barat Simeulue di Aceh, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

INDOPOSCO.ID – Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault).

Pernyataan tersebut diungkapkan Direktur Gempa Bumi dan Tsunami, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Daryono melalui akun Twitternya, Selasa (8/4/2025).

Sebelumnya, gempa bumi dengan magnitudo (M) 6,2 mengguncang wilayah Samudera Hindia di Pantai Barat Simeulue, Aceh. Pusat gempa (episenter) di laut, 62 Km arah Tenggara Sinabang, Aceh pada Selasa (8/4/2025).

“Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami,” ujar Daryono.

Menurut Daryono, gempa kategori dangkal akibat adanya aktivitas subduksi lempeng, dengan kedalaman hiposenter (pusat gempa) 30 Km.

“Getaran gempa dirasakan (skala MMI) III-IV Simeulue, III Kabupaten Aceh Selatan, Kota Subulussalam, Kabupaten Singkil, Kabupaten Nias Utara, II-III Kabupaten Karo dan Aceh Barat,” katanya. (nas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button