Megapolitan

Berat Lawan Anies, Wacana Duet Kaesang – Jusuf Hamka Dinilai Pragmatis

INDOPOSCO.ID – Pengamat Politik Universitas Nasional (UNAS) Jakarta Selamat Ginting menilai, ide Partai Golkar tak realistis memunculkan nama Jusuf Hamka mendampingi Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep jika hendak maju Pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Sebab, pesaingnya cukup berat yaitu, Anies Baswedan.

“Jadi menarik, menurut saya usulan Golkar ini juga tentunya bukan persoalan pragmatis, tapi juga Golkar melihat kondisi bahwa Jakarta ini sulit mengalahkan Anies Baswedan,” kata Ginting melalui gawai, Jakarta, Sabtu (13/7/2024).

Menurutnya, Golkar legowo sehingga menyodorkan sosok kadernya sebagai pendamping Kaesang jika mereka serius ingin mengikuti Pilkada Jakarta 2024.

“Sehingga dia mau menurunkan posisi. Ya sudah, Golkar mau saja. Asalkan cawagubnya adalah kader Golkar, Jusuf Hamka,” ucap Ginting.

Mengingat sejumlah partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju hingga saat ini, belum menentukan sosok untuk bersaing merebut kursi “Jakarta 1”.

“Jadi, ini menarik antara koalisi Indonesia Maju ini sampai sekarang persoalan kandidasinya belum selesai,” nilai Ginting.

Mengingat PAN akan mengajukan Ketua DPP PAN Zita Anjani untuk cawagub Pilkada Jakarta. Sedangkan Demokrat ajukan Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono untuk cawagub Jakarta.

“Gerindra ingin usung Kaesang sebagai cawagub Jakarta, dengan RK (Ridwan Kamil) sebagai calon gubernurnya,” tutur Ginting.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto telah menyodorkan, kadernya Jusuf Hamka sebagai calon wakil Kaesang Pangarep, jika berminat maju di Pilgub Jakarta 2024.

“Seandainya beliau memilih Jakarta saya siapkan kader Partai Golkar yang sudah memalang melintang di infrastruktur, yaitu Babah Alun (Jusuf Hamka),” ujar Airlangga terpisah di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Kamis (11/7/2024) kemarin. (dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button