Atasi Kerusuhan, Presiden Kazakhstan Minta Doorr Mati Teroris

INDOPOSCO.ID – Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev telah memerintahkan tembak mati untuk mengatasi kerusuhan lebih parah oleh orang-orang yang disebutnya sebagai bandit dan teroris pada pada Jumat (7/1/2022).
Ia menambahkan bahwa mereka yang tidak mau menyerah akan “dimusnahkan”. Hingga 20.000 “bandit” menyerang kota terbesar, Almaty, dan telah menghancurkan fasilitas negara, kata Tokayev dalam pidato yang disiarkan di TV.
Pekan lalu, aksi protes yang dipicu oleh kenaikan harga bahan bakar pecah menjadi gelombang kerusuhan di seluruh negeri.
Baca Juga: 3 Tewas Tertembak Dalam Demonstrasi Anti Militer di Sudan
Presiden mengatakan sebagai bagian dari operasi “kontrateroris”, ia memerintahkan lembaga penegak hukum dan militer “untuk menembak mati tanpa peringatan.”
“Orang-orang militan belum menurunkan senjata mereka, mereka terus melakukan kejahatan atau tengah mempersiapkan (kejahatan). Perang melawan mereka harus sampai selesai. Siapa pun yang tidak menyerah akan dilenyapkan,” kata presiden, seperti dikutip Antara, Jumat (7/1/2022).