IU Capai Rekor Nomor 1 di Tahun 2021

INDOPOSCO.ID – ‘Celebrity’ milik IU mencapai rekor No. 1 tahunan di semua tangga musik di tahun 2021.
Dilansir allkpop.com, penetapan hasil berdasarkan dalam nominasi tangga lagu Gaon , Melon Music, Genie, YouTube Music dan tangga musik lainnya. Pada 25 Januari kemarin merupakan penetapan rekor tahunan.
Baca Juga : V BTS Masuk Pencarian Teratas di Google Selama 10 Tahun Terakhir
Bagi IU ini merupakan kalu pertama sejak debutnya sampai saat ini. Sedangkan untuk penampilan terbaik IU di tangga lagu tahunan sendiri adalah “Nagging” dan “Night Letter”. Kedua lagunya berada pada posisi kedua dalam tangga lagu.
Sementara itu , dia juga memenangkan hadiah utama dalam kategori album dan musik di ‘Golden Disc Awards ke -36′ yang diadakan di Gocheok Sky Dome di Guro-gu, Seoul – Korea Selatan
Dia juga memenangkan penghargaan musik terbaik di ’31st High 1 Seoul Music Awards’. (mg08)