• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Ekonomi

PDC Luncurkan Dapur Portable dengan Teknologi Canggih Terbaru

Ali Rachman by Ali Rachman
Senin, 21 Juli 2025 - 16:06
in Ekonomi
pdc

PT Patra Drilling Contractor (PDC) menghadirkan dapur portabel atau portable kitchen & galley yang dilengkapi desain, fitur, dan teknologi terbaru di unit bisnis Food & Lodging Services (FLS). Foto: PDC

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – PT Patra Drilling Contractor (PDC) membuat satu terobosan baru di unit bisnis Food & Lodging Services (FLS) dengan menghadirkan dapur portabel atau portable kitchen & galley yang dilengkapi desain, fitur, dan teknologi terbaru.

Portable kitchen & galley ini telah ditambahkan di Rig PDSI #28 yang tengah beroperasi di wilayah Majalengka sejak Maret 2025 lalu.

Direktur Operasi & Marketing PDC, Apriandy Zainuddin menjelaskan, dapur di rig pengeboran sangat penting karena menyediakan kebutuhan dasar bagi para pekerja, yaitu makanan dan tempat rehat.

“Dapur yang bersih dan memiliki ventilasi yang cukup serta ditata dengan baik, membuat crew yang bekerja di kitchen tetap sehat dan produktif, serta mengurangi risiko kecelakaan kerja pada saat memasak,” ungkapnya, dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat (18/7/2025).

Di rig pengeboran, pengoperasian dapur lebih difokuskan pada fungsionalitas, kebersihan, dan kemampuan untuk menyediakan makanan yang cukup dan bergizi, terutama bagi pekerja di lingkungan terpencil.

“Dengan desain dan teknologi portable kitchen & galley PDC, kami bisa melakukan lebih dari manfaat tersebut,” ujar Apriandy.

Dapur portabel ini dirancang dengan sistem modular berbasis kontainer berukuran 40 kaki. Setiap unit dilengkapi dua galley, sistem pendingin udara, ventilasi khusus, dan peralatan memasak industri dengan sumber energi 70 persen listrik dan 30 persen gas.

Dengan transisi energi dari gas ke listrik, dapur ini tidak hanya lebih efisien tetapi juga lebih ramah lingkungan.

Sistem sirkulasi udara yang ditopang exhaust fan membantu menjaga kenyamanan kerja di dapur yang juga telah dilengkapi air conditioner (AC) untuk memastikan suhu tetap stabil dan ruang kerja lebih sehat.

Inovasi unggul lainnya, PDC menerapkan pendekatan berkelanjutan dalam pengelolaan limbah organik yang dihasilkan dari operasional dapur.

Sisa makanan tidak dibiarkan menjadi limbah tak berguna, melainkan diolah menggunakan metode Takakura, yaitu teknik pengomposan rumah tangga berbasis mikroorganisme lokal dan media fermentasi yang ramah lingkungan.

Proses ini tidak memerlukan instalasi besar maupun teknologi kompleks, namun mampu menghasilkan kompos berkualitas tinggi. Kompos tersebut dimanfaatkan sebagai bagian dari program edukasi lingkungan yang dijalankan PDC.

Untuk limbah non-organik seperti tulang, PDC menggunakan teknologi bone crusher, yakni alat penghancur tulang yang mengubah sisa tulang menjadi serpihan halus.

Serpihan ini dapat dimanfaatkan kembali sebagai bahan pupuk organik maupun material campuran yang tidak mencemari lingkungan.

Dengan sistem ini, limbah dapur tidak hanya diminimalkan, tetapi juga memiliki nilai guna yang berkelanjutan.

Apriandy menambahkan, langkah strategis ini menandai babak baru dalam pengelolaan fasilitas pendukung proyek pengeboran.

Dengan dapur portable, PDC berharap dapat menjadi pelopor dalam menciptakan standar layanan logistik kerja lapangan yang tidak hanya fungsional, tetapi juga memperhatikan kualitas hidup pekerja dan dampak lingkungan. (srv)

Tags: Dapur PortablePatra Drilling ContractorPDC
Previous Post

Miliki Peran Strategis, Kemendikdasmen: BKK Butuh Peningkatan Kemampuan Teknis

Next Post

Koperasi Desa Merah Putih, Motor Presiden untuk Gerakkan Ekonomi Desa

Related Posts

MENDES-PDT
Ekonomi

Pakai Dana Desa, Cilame Sukses Bangun Desa Tematik Ikan Nila

Minggu, 9 November 2025 - 23:23
KDEKH
Ekonomi

KDEKS Jatim Dorong Penguatan Ekonomi Syariah dan SDM Halal

Minggu, 9 November 2025 - 23:01
ojk
Ekonomi

OJK Dorong Perbankan Perluas Akses Keuangan Syariah bagi Masyarakat

Minggu, 9 November 2025 - 22:31
loket
Ekonomi

Daop 7 Madiun Mulai Layani Penjualan Tiket KA untuk Nataru

Minggu, 9 November 2025 - 22:18
its
Ekonomi

Daya Beli Masyarakat Menurun, ITS Soroti Dampaknya hingga ke Dunia Pendidikan

Minggu, 9 November 2025 - 21:20
kacang
Ekonomi

Sinergi Inovasi dan Tradisi, BRI Antarkan UMKM “Erildya Cemilan Family” Naik Kelas

Minggu, 9 November 2025 - 14:04
Next Post
bowooo

Koperasi Desa Merah Putih, Motor Presiden untuk Gerakkan Ekonomi Desa

BERITA POPULER

  • Hansip

    Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    700 shares
    Share 280 Tweet 175
  • Liverpool vs Real Madrid: The Reds Diuntungkan Statistik, Tapi…

    685 shares
    Share 274 Tweet 171
  • Hasil Liga Champions: Liverpool-Bayern Menang Tipis, Arsenal-Tottenham Berpesta

    674 shares
    Share 270 Tweet 169
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    666 shares
    Share 266 Tweet 167
  • Peserta TKA Siaran Langsung di Medsos, Kemendikdasmen: Sudah Ditindak Pengawas

    666 shares
    Share 266 Tweet 167
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.