• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Ekonomi

Arrayan Group Sukses Jual 500 Unit Socia Garden, Ajak Warga Senam Aerobik Tabata

Ali Rachman by Ali Rachman
Senin, 19 Mei 2025 - 18:21
in Ekonomi
arrayan

Arrayan Group mengadakan acara senam aerobik Tabata HIIT Workout secara massal dan gratis di area Marketing Gallery Socia Garden pada akhir pekan lalu. Foto: Dokumen Arrayan Group

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Pengembang properti Arrayan Group baru saja meraih kesuksesan besar dengan memasarkan 500 unit Socia Garden di Karawang dalam waktu yang singkat. Proses pemasarannya dilakukan dalam dua tahap, di mana pada tahap pertama mereka menawarkan 367 unit dan pada tahap kedua 112 unit.

Commercial & Retail Marketing Director Arrayan Group, Stephanie Nany Ratnawati mengatakan, pada tahap kedua, calon pembeli tidak hanya bisa memilih unit yang mereka inginkan, tetapi juga bisa langsung melakukan akad.

“Harga rumah yang kami tawarkan cukup terjangkau, mulai dari Rp 400 jutaan per unit. Karena itu, kami optimistis keseluruhan hunian maupun ruko Socia Garden Karawang sebanyak 1.000 unit akan terjual habis di tahun ini,” ungkapnya, saat berbincang dengan media di Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat, Senin (19/5/2025).

Sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, Arrayan Group mengadakan acara senam aerobik Tabata HIIT Workout secara massal dan gratis di area Marketing Gallery Socia Garden pada akhir pekan lalu.

Senam Tabata adalah jenis olahraga aerobik yang melibatkan latihan interval dengan intensitas tinggi, ditemukan oleh Dr. Izumi Tabata, seorang dokter dan peneliti asal Jepang.

“Dengan detak jantung yang meningkat ketika melakukan Tabata, metabolisme tubuh ikut dipacu, bahkan setelah latihan selesai,” kata Stephanie.

Selain senam aerobik, mereka juga menyediakan berbagai doorprize menarik bagi konsumen yang beruntung, hasil kerja sama dengan sponsor seperti Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BTN Syariah, dan Wantoms Apparel.

Stephanie berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran merek sekaligus mendukung program Corporate Social Responsibility (CSR) yang sedang dijalankan oleh manajemen Socia Garden.

“Dalam acara ini kami memberikan promo khusus pembelian,” tambahnya.

Manajemen Socia Garden juga sedang merencanakan kegiatan serupa dan acara lainnya dalam waktu dekat, yang bertujuan untuk meningkatkan publikasi dan penjualan unit secara langsung selama acara berlangsung.

Saat ini, mereka tengah memasarkan rumah mewah bertema Scandinavian dengan harga mulai dari Rp 400 jutaan, serta Ruko Socia Walk seharga Rp1,5 miliar per unit.

“Kami juga membuka kesempatan bagi para investor untuk membuka usaha di lahan kavling komersial yang cukup luas,” ujar Stephanie.

Kawasan perumahan ini mengusung konsep “Green and Smart Living”, dengan lebih banyak ruang terbuka hijau dan berbagai fasilitas penunjang gaya hidup modern. Socia Garden terletak di area seluas 17 hektare di Karawang, tepatnya di Jalan Raya Lingkar Tanjungpura, Palumbonsari, Kecamatan Karawang Timur. Lokasinya strategis, berbatasan langsung dengan Cikampek dan Bekasi, serta tidak jauh dari Purwakarta dan Bandung.

Stephanie meyakini wilayah ini menawarkan banyak keuntungan bagi penduduk dan investor properti, berkat dukungan kawasan industri dengan Upah Minimum Regional (UMR) terbaik di Indonesia.

Selain itu, Karawang Timur juga memiliki infrastruktur yang memadai dan terintegrasi. Akses menuju kawasan ini cukup mudah, dengan berbagai sarana transportasi umum seperti jalan tol, LRT, MRT, dan Kereta Cepat Whoosh yang melintasi Karawang. (ibs)

Tags: Arrayan GrouppropertiSenam Aerobik TabataSocia Garden Karawang
Previous Post

Jokowi Diisukan Jadi Caketum PSI, Pengamat: Ini ‘Partai Sandiwara Indonesia’

Next Post

HMI Denpasar Gelar Training Raya, Wamen Viva Yoga: Perkaderan Jadi Sumber Mata Air untuk Kehidupan HMI

Related Posts

MENDES-PDT
Ekonomi

Pakai Dana Desa, Cilame Sukses Bangun Desa Tematik Ikan Nila

Minggu, 9 November 2025 - 23:23
KDEKH
Ekonomi

KDEKS Jatim Dorong Penguatan Ekonomi Syariah dan SDM Halal

Minggu, 9 November 2025 - 23:01
ojk
Ekonomi

OJK Dorong Perbankan Perluas Akses Keuangan Syariah bagi Masyarakat

Minggu, 9 November 2025 - 22:31
loket
Ekonomi

Daop 7 Madiun Mulai Layani Penjualan Tiket KA untuk Nataru

Minggu, 9 November 2025 - 22:18
its
Ekonomi

Daya Beli Masyarakat Menurun, ITS Soroti Dampaknya hingga ke Dunia Pendidikan

Minggu, 9 November 2025 - 21:20
kacang
Ekonomi

Sinergi Inovasi dan Tradisi, BRI Antarkan UMKM “Erildya Cemilan Family” Naik Kelas

Minggu, 9 November 2025 - 14:04
Next Post
Kementrans

HMI Denpasar Gelar Training Raya, Wamen Viva Yoga: Perkaderan Jadi Sumber Mata Air untuk Kehidupan HMI

BERITA POPULER

  • Hansip

    Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    700 shares
    Share 280 Tweet 175
  • Liverpool vs Real Madrid: The Reds Diuntungkan Statistik, Tapi…

    685 shares
    Share 274 Tweet 171
  • Hasil Liga Champions: Liverpool-Bayern Menang Tipis, Arsenal-Tottenham Berpesta

    673 shares
    Share 269 Tweet 168
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    665 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Peserta TKA Siaran Langsung di Medsos, Kemendikdasmen: Sudah Ditindak Pengawas

    666 shares
    Share 266 Tweet 167
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.