• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
Lihat Semua
indoposco.id
No Result
Lihat Semua
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Internasional

China Tetap Dukung Terusan Panama meski Trump Ingin Ambil Kembali

Laurens Dami Editor Laurens Dami
Rabu, 22 Januari 2025 - 08:20
in Internasional
guo

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Guo Jiakun dalam konferensi pers di Beijing pada Selasa. (Antara)

Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) China menegaskan negara tersebut tetap mendukung Terusan Panama tetap berada di bawah pengelolaan Panama, bukan di tangan Amerika Serikat seperti keinginan Presiden AS Donald Trump.

“Posisi China konsisten dan jelas terkait masalah Terusan Panama, saya tidak perlu menambahkan apa pun lagi,” kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Guo Jiakun dalam konferensi pers di Beijing, sebagaimana dilansir Antara, Selasa (21/1/2025).

BacaJuga:

Penutupan Pemerintahan AS Diproyeksikan Berakhir Rabu Malam

Denmark Siapkan Aturan Larangan Media Sosial untuk Anak di Bawah 15 Tahun

Kebijakan Trump Tekan Laba Produsen Mobil Jepang dan Jerman

Presiden AS Donald Trump seusai resmi dilantik pada Senin (20/1) menegaskan untuk mengambil alih Terusan Panama meski tidak merinci baik mengenai cara maupun waktu pengambilalihan itu.

Trump menyebut tidak akan memberikan Terusan Panama ke China dan juga tidak pernah pernah memberikannya ke Panama, tetapi AS akan mengambilnya kembali.

Sebelumnya pada 23 Desember 2024, Beijing telah menyatakan sikapnya bahwa China mendukung rakyat Panama dalam perjuangan mereka untuk mendapatkan kedaulatan atas Terusan Panama. China juga akan selalu menghormati kedaulatan Panama atas Terusan Panama dan mengakui Terusan Panama sebagai jalur perairan internasional yang netral secara permanen.

Trump mengatakan AS “dengan bodohnya” memberikan Terusan Panama kepada Panama.

AS dan Panama menandatangani sepasang perjanjian pada tahun 1977 yang membuka jalan bagi pengembalian terusan tersebut ke kendali penuh pemerintah Panama. AS menyerahkannya pada 1999 setelah periode administrasi bersama.

Trump juga menyebut AS diperlakukan dengan sangat buruk di dalam Terusan Panama karena kapal-kapal AS “ditagih terlalu mahal dan tidak diperlakukan secara adil dalam bentuk atau cara apa pun dan janji Panama kepada AS telah dilanggar.

Presiden Panama Jose Raul Mulino menyangkal klaim Trump tersebut dengan mengatakan kanal itu akan terus dan tetap menjadi milik Panama.

Mulino menegaskan bahwa Terusan tersebut akan tetap menjadi milik Panama dan pengelolaannya akan terus berada di bawah kendali Panama sehubungan dengan kenetralan permanen negara itu.

Presiden Panama tersebut menyangkal adanya campur tangan asing dalam pengelolaan Terusan Panama setelah Trump dalam pidato pelantikannya menuduh bahwa “China mengoperasikan Terusan Panama, dan kami tidak memberikannya kepada China, kami memberikannya kepada Panama, dan kami akan mengambilnya kembali.”

Terusan Panama, ungkap Mulino, bukanlah konsesi dari pihak manapun, melainkan hasil dari perjuangan antargenerasi yang berpuncak pada Perjanjian Torrijos-Carter pada 1999 antara Presiden Panama Omar Torrijos dan Presiden AS Jimmy Carter.

Pemerintah Panama juga sudah menegaskan bahwa meskipun “dialog selalu menjadi cara untuk menyelesaikan” perselisihan, kedaulatan dan kepemilikan kanal tidak dapat dinegosiasikan.

Panama bersikeras bahwa mereka memperlakukan semua kapal yang melintasi terusan secara adil, dan mengatakan bahwa China tidak memiliki kendali atas administrasinya.

Terusan tersebut merupakan jalur air buatan sepanjang 82 km yang menghubungkan Samudra Pasifik dan Atlantik melalui Panama dan sangat penting sebagai alur impor mobil dan barang komersial AS menggunakan kapal kontainer dari Asia dan bagi ekspor komoditas AS, termasuk gas alam cair. (dam)

Tags: ChinaTerusan PanamaTrump
Berita Sebelumnya

Cuaca di Jakarta Cenderung Berawan Tebal, Simak Prakiraan BMKG yuk

Berita Berikutnya

Gempa Kategori Dangkal M 4,4 Guncang Malang di Jawa Timur Pagi ini

Berita Terkait.

trump-3
Internasional

Penutupan Pemerintahan AS Diproyeksikan Berakhir Rabu Malam

Kamis, 13 November 2025 - 15:03
anak2
Internasional

Denmark Siapkan Aturan Larangan Media Sosial untuk Anak di Bawah 15 Tahun

Senin, 10 November 2025 - 00:02
pelabuhan
Internasional

Kebijakan Trump Tekan Laba Produsen Mobil Jepang dan Jerman

Minggu, 9 November 2025 - 22:03
musium
Internasional

MIA, Museum dengan Koleksi Seni Islam Paling Lengkap di Dunia

Minggu, 9 November 2025 - 06:13
palestina
Internasional

Lawan Agresi Israel, Hizbullah Minta Pemerintah Lebanon Bergabung

Jumat, 7 November 2025 - 13:13
beruang
Internasional

Polisi di Jepang Diizinkan Tembak Beruang karena Serangan Meningkat

Jumat, 7 November 2025 - 00:07
Berita Berikutnya
gempa

Gempa Kategori Dangkal M 4,4 Guncang Malang di Jawa Timur Pagi ini

BERITA POPULER

  • Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

    Survei: 76,2 Persen Masyarakat Percaya terhadap Polri

    3436 shares
    Share 1374 Tweet 859
  • Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    2747 shares
    Share 1099 Tweet 687
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    713 shares
    Share 285 Tweet 178
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    673 shares
    Share 269 Tweet 168
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    668 shares
    Share 267 Tweet 167
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
Lihat Semua
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.