• Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Koran
indoposco.id
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposco.id
No Result
View All Result
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
  • Koran
Home Olahraga

Giroud Bawa AC Milan Tekuk Inter 2-1

Redaksi by Redaksi
Minggu, 6 Februari 2022 - 09:55
in Olahraga
AC Milan

Caption: Pemain AC Milan Olivier Giroud merayakan gol bersama rekan satu tim Mike Maignan dan Alessio Romagnoli pada akhir pertandingan Serie A antara FC Internazionale dan AC Milan di San Siro, Milan, Italia, 5 Februari 2022. (ANTARA/REUTERS)

1.2k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

INDOPOSCO.ID – Olivier Giroud mencetak dua gol dalam waktu tiga menit untuk membawa AC Milan menang 2-1 atas pemuncak klasemen Serie A Inter Milan pada derby Milan di San Siro, Sabtu malam waktu setempat, sehingga Rossoneri kini berselisih satu poin dari puncak klasemen dan sekaligus mengakhiri 14 pertandingan tak terkalahkan sang juara bertahan.

Ivan Perisic membawa Inter unggul pada ujung babak pertama dengan menembus pertahanan Milan setelah kiper mereka Mike Maignan melakukan dua penyelamatan yang luar biasa bagus.

Namun Giroud, yang mengisi posisi tempat pencetak gol terbanyak Milan Zlatan Ibrahimovic yang cedera, menyamakan kedudukan pada menit ke-75 sebelum menyarangkan bola ke sudut bawah gawang Inter tiga menit kemudian untuk membalikkan keadaan.

Baca Juga : AC Milan Kandas Dapatkan Renato Sanches. Ini Penyebabnya

“Saya agak frustrasi pada babak pertama, seperti seluruh tim, karena kami tidak bermain bagus dan kami tahu itu,” kata Giroud kepada DAZN seperti dikutip Antara dari Reuters, Minggu (6/2/2022). “Setelah jeda, kami menunjukkan semangat tim yang hebat. Kami bangkit! Jalan masih panjang. Kami dalam pacuan, tetapi masih banyak pertandingan tersisa untuk dimainkan dan Inter tetap di puncak.”

Ini adalah kekalahan kedua musim ini bagi tim Simone Inzaghi, tetapi mereka tetap di puncak klasemen dengan 53 poin atau satu poin di atas rival sekota dengan menyimpan satu pertandingan lebih banyak.

“Wajar saja jika kami kecewa, kami semua tahu betapa pentingnya derbi ini,” kata Inzaghi. “Kami kalah dengan tidak semestinya, tetapi itulah sepak bola. Kami perlu menganalisisnya dengan tenang dan mencermati kekurangan kami karena secara objektif kami praktis tidak mengerahkan apa pun sampai gol pertama tercipta.”

Inter masuk lapangan sebagai tim yang lebih difavoritkan menang karena penampilan apiknya dalam liga yang berbeda terbalik dengan AC Milan yang imbang melawan Juventus dan kalah dari Spezia dalam dua pertandingan terakhirnya.

Nerazzurri yang merupakan tim “kandang” untuk hari itu dalam derbi di San Siro, mendominasi sepanjang babak pertama.

Denzel Dumfries menyundul bola menjadi gol tapi dianulir karena offside sebelum Maignan menyesuaikan pijakannya guna menahan tembakan Marcelo Brozovic yang terbelokkan.

Nicolo Barella melepaskan tembakan yang melebar sebelum Maignan kembali menyelamatkan Milan dengan sebuah blok luar biasa terhadap tendangan jarak dekat Dumfries. Sebaliknya kiper Inter Samir Handanovic juga beraksi ketika terbang untuk menepis tembakan Sandro Tonali.

Pertahanan Milan akhirnya jebol justru dalam situasi yang sangat enteng ketika Perisic dibiarkan tanpa terkawal di sudut untuk meluncurkan tendangan voli.

Situasi belum berubah sampai Giroud mengubahnya ketika bereaksi paling cepat menyambut tembakan Brahim Diaz yang terbelokkan. Tiga menit kemudian ia membalikkan keadaan dengan mengarahkan bola ke dalam gawang lewat penyelesaian yang tenang.

Theo Hernandez diusir keluar lapangan setelah sepakan nekat terhadap Dumfries, tetapi Milan tidak perlu bertahan lama untuk mencatat kemenangan comeback pertama dalam derby Milan sejak Februari 2004.(mg3)

Tags: AC MilanInter MilanLiga Italia
Previous Post

Lampard Catat Debut Manis, Everton Menang 4-1 Atas Brentford

Next Post

Waspada, Daerah Ini Diprediksi Bakal Diguyur Hujan Disertai Angin Kencang

Related Posts

u17
Olahraga

Peluang Lolos Fase Gugur Tipis, Erick Thohir Tetap Apresiasi Timnas U-17

Selasa, 11 November 2025 - 18:48
tohir
Olahraga

Erick Thohir Ucapkan Terima Kasih kepada Timnas U-17

Selasa, 11 November 2025 - 17:27
malang
Olahraga

Dua Gol Sundulan Eksel Runtukahu di Malang Ingatkan Suporter akan Legenda Persija

Senin, 10 November 2025 - 22:02
salah
Olahraga

City Bungkam Liverpool, Klasemen Liga Inggris Makin Seru

Senin, 10 November 2025 - 10:30
lando
Olahraga

Lando Norris Dominan di GP Brasil, Tetap Tak Terkejar di Puncak F1

Senin, 10 November 2025 - 10:00
madrid
Olahraga

Vallecano Tahan Imbang Real Madrid, Los Blancos Masih Memimpin Liga Spanyol

Senin, 10 November 2025 - 09:30
Next Post
Banjir

Waspada, Daerah Ini Diprediksi Bakal Diguyur Hujan Disertai Angin Kencang

BERITA POPULER

  • jecoo

    Antusiasme Melonjak, JAECOO Serahkan Unit Perdana SUV Listrik J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

    1262 shares
    Share 505 Tweet 316
  • Gagalkan Aksi Curanmor di Cakung, Hansip Alami Luka Tembak di Perut

    707 shares
    Share 283 Tweet 177
  • PGN Raih Penghargaan Subroto 2025, Dukung Ketahanan dan Swasembada Energi Nasional

    669 shares
    Share 268 Tweet 167
  • Hansip yang Gagalkan Curanmor di Cakung Meninggal Dunia Usai Tertembak

    664 shares
    Share 266 Tweet 166
  • Soroti Penetapan Pahlawan Soeharto, Rocky Gerung: Sejarah Kini Jadi Permainan Statistik

    652 shares
    Share 261 Tweet 163
  • Redaksi
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Standar Perlindungan Wartawan
  • Sertifikat Dewan Pers

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.

No Result
View All Result
  • Home
  • Nasional
  • Megapolitan
  • Nusantara
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Olahraga
  • Gaya Hidup
  • Multimedia
    • Fotografi
    • Video
  • Disway
  • Koran
  • Indeks

© - & DESIGN BY INDOPOSCO.ID.