INDOPOSCO.ID – PT BRI Asuransi Indonesia (BRI Insurance) bersama PT Permodalan Nasional Madani (PNM) kembali berkolaborasi menunjukkan kepedulian sosial melalui program pemberdayaan masyarakat yang berfokus pada aspek lingkungan dan sosial berupa bantuan Sanitasi Air Bersih di Desa Hutumuri, Dusun Toisapu, Ambon,Jumat (26/9/2025)
Kegiatan ini, diawali dengan pembangunan sumur bor dan tandon air untuk menunjang kebutuhan masyarakat sehari-hari. Selain itu, BRI Insurance (BRINS) dan PNM juga menyelenggarakan sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga setempat. Sebagai bentuk dukungan tambahan, masyarakat juga menerima paket sanitasi/kebersihan untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
“Kami berharap, bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat Dusun Toisapu, tidak hanya sebagai solusi sementara, tetapi juga mendorong kebiasaan hidup bersih dan sehat secara berkelanjutan. Dan semoga bantuan ini dampaknya dapat langsung dirasakan oleh masyarakat di desa Hutumuri,” ujar Sasono Hartanto selaku EVP PNM.
Perwakilan BRINS Deputy Branch Manager BRI Insurance Cabang Makassar, Yulianto menambahkan “Program TJSL atau CSR ini kami lakukan bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan melestarikan lingkungan melalui kegiatan-kegiatan yang positif, sehingga dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan sekitar untuk kehidupan yang sehat dan berkelanjutan. Semoga dengan adanya program ini dapat meningkatkan akses masyarakat khususnya untuk Masyarakat di Desa Hutumuri Ambon terhadap air bersih yang layak dan berkelanjutan, sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat disini.”
Melalui konfirmasi secara daring Budi Legowo Direktur Utama BRI Insurance mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat.
“Saya mememberikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat baik dari Pemda setempat hingga berbagai lapisan Masyarakat dan Stakeholder lainnya yang telah memberikan support kepada Kami (BRI Group) dalam menjalani komitmen kami untuk memberikan bantuan kepada Masyarakat khususnya di Desa Hutumuri, Ambon”
Melalui program ini, pihak BRINS berharap agar kegiatan atau kerjasama semacam ini memiliki dampak positif bagi masyarakat sekitar, karena BRINS memiliki semangat dengan komitmen sebagai mitra terpercaya dan handal dalam memberikan solusi perlindungan kepada seluruh lapisan masyarakat di Indonesia.
Melalui kegiatan ini, PNM dan BRINS menegaskan komitmennya dalam mengimplementasikan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG), khususnya pada pilar sosial dan lingkungan.
Program ini sekaligus mendukung pencapaian SDGs poin 3: Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan serta poin 6: Air Bersih dan Sanitasi Layak. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata sinergi antar-BUMN dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penyediaan akses sanitasi, edukasi kesehatan, dan layanan pemeriksaan kesehatan yang mudah dijangkau. (ibs)