Gelar Putri Hijabfluencer, DPR: Dapat Tingkatkan Ekonomi Kreatif di Kancah Internasional
INDOPOSCO.ID – Ketua Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Syaiful Huda, menyatakan bahwa Putri Hijabfluencer Indonesia merupakan program pengembangan bagi Muslimah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan sebagai influencer di media sosial.
“Putri Hijabfluencer diharapkan menjadi panutan bagi perempuan Muslim Indonesia,” katanya kepada indopos.co.id pada Selasa (27/8/2024).
“Ajang ini merupakan kesempatan untuk mengembangkan diri dalam berperilaku dan berpakaian yang sesuai syariat, sekaligus mengajak perempuan Muslim Indonesia untuk berhijab dengan baik,” imbuhnya.
Menurut Syaiful, acara yang sudah berlangsung selama lima tahun ini menjadi bagian penting dari upaya Indonesia untuk mengembangkan industri fesyen Muslim dunia.
“Ini adalah salah satu langkah kita untuk menciptakan ekosistem yang mendukung tumbuhnya industri fesyen Muslim terbaik,” ujarnya.
Sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar, Indonesia memiliki potensi besar untuk mengembangkan fesyen Muslim yang khas.
“Saya ingin suatu saat ada festival hijab dengan 99 versi hijab yang semuanya lahir dari tangan desainer Indonesia,” tambahnya optimistis.
Senada dikatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno. Sandi juga menyampaikan apresiasinya terhadap ajang Putri Hijabfluencer ini.
Menurutnya, Putri Hijabfluencer Indonesia menunjukkan bahwa perempuan bisa tetap fashionable dalam koridor agama, memiliki pengetahuan yang luas, dan berhijab dengan benar.