INDOPOSCO.ID – Bali United akan menjalani tantangan berat saat bertandang ke markas Persijap Jepara pada pekan ke-9 Super League 2025/26. Duel perdana kedua tim di kasta tertinggi ini bakal tersaji di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, pada Minggu (19/10/2025) pukul 19.00 WIB.
Jelang laga, pelatih kepala Bali United, Johnny Jansen, mengungkap kewaspadaannya terhadap gaya bermain Persijap yang dikenal militan.
“Saya tahu mereka memiliki permainan menekan yang tinggi dengan berlari dalam arena pertandingan. Ada (Najeeb) Yakubu yang bertahan dan menyerang dengan sangat baik. Lalu ada pemain depan dengan nomor 10 (Rosalvo Candido) itu juga sangat baik. Semoga pertandingan akan berlangsung menarik,” ujar Johnny dalam keterangan resmi klub, Minggu (19/10/2025).
Pelatih asal Belanda itu menegaskan, bukan hanya dua nama yang pantas diwaspadai dari Laskar Kalinyamat.
“Saya tidak bilang hanya dua pemain saja yang bagus dari Persijap Jepara. Sebelas pemain yang tampil di lapangan dari sebuah tim itu yang terbaik. Artinya mereka semua memiliki kualitas yang harus diantisipasi buat laga kali ini,” tegasnya.
Tiga pekan jeda kompetisi menjadi momen ideal bagi skuad Serdadu Tridatu untuk mematangkan strategi dan memulihkan kondisi tim. Namun, Johnny tetap dibuat pusing dengan absennya sejumlah pemain kunci seperti Reyner, Mirza Mustafic, Brandon, Irfan Jaya, dan Tito yang masih dalam masa pemulihan.
“Tapi ini kesempatan buat pemain muda tampil dan merasakan atmosfer bermain di level tertinggi,” imbuhnya.
Dengan torehan 9 poin dari tujuh laga, Bali United kini menempati peringkat ke-11 klasemen sementara dan masih menyimpan satu laga tunda kontra Dewa United. Jansen menegaskan, target timnya jelas, pulang dari Jepara dengan kemenangan.
“Kami sudah siapkan rencana agar tetap bisa memberikan perlawanan atas tuan rumah dan bahkan meraih tiga poin untuk dibawa pulang ke Bali,” pungkasnya.
Laga di Jepara bukan sekadar adu taktik, melainkan ujian karakter, di mana semangat muda dan determinasi akan berbicara lebih keras dari sekadar nama besar. (her)








